Sementara di sisi lain peluang Athletic Bilbao untuk menang Copa del Rey ialah saat Lionel Messi cs tak mencapai performa terbaik mereka.
"Apa yang paling menentukan dalam permainan, di mana hal ini sangat mempengaruhi hasil adalah bagaimana cara penyerang Barca tik mencapai level terbaik mereka," kata Marcelino dikutip BolaStylo dari Football Espana.
"Tentu saja terutama Lionel Messi," tegasnya mengkritisi kekuatan Barcelona.
Marcelino juga membandingkan kekuatan Athletic Bilbao dengan Barcelona, di mana ia tak memungkiri bahwa Lionel Messi cs jauh lebih unggul.
Baca Juga: Higuain Klaim Pahami Ronaldo & Messi dengan Sempurna! Ini Rahasianya
"Menganggap kami akan punya penguasaan bola yang setara dengan Barca itu tidak benar, bahkan PSG dan Real Madrid tak mampu melakukan itu," kata Marcelino.
"Kami tahu kami harus menderita, karena Anda tidak bisa mengalahkan Barcelona tanpa penderitaan, bahkan klub paling kuat pun tidak tahu itu," imbuhnya.
"Barca selalu menjadi favorit melawan tim La Liga mana pun, tapi tidak selalu menang, kami akan bermain terbaik selama 90 menit dan memanfaatkan peluang," pungkasnya.
Anggapan realistis Marcelino terkait peluang menang Barca dan Athletic Bilbao mungkin terkesan negatif dan pesimistik.
Source | : | Football Espana,Diario AS |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR