Pembalap asal Italia itu mengklaim motornya mengalami peningkatan dibanding dua pekan lalu di Qatar.
Namun jika dibandingkan dengan rider lain, motor Rossi masih kalah dalam hal akselerasi dan remnya.
"Saya masih memiliki beberapa masalah, terutama dalam akselerasi, grip saya kurang juga, jadi kami perlu mencoba hal lain," kata Rossi dikutip dari Crash.
"Dibanding balapan di Qatar, saya sedikit lebih baik, tapi bagaimanapun saya tidak berada di barisan terdepan, saya lebih cepat namun itu belum cukup.
Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Baru Saja Comeback, Marquez Sudah Bikin Valentino Rossi Terpesona
"Jadi yang pasti besok akan sulit, mulai balapan dari belakang dan kecepatan saya tidak fantastis," imbuhnya.
Sementara itu, Marc Marquez juga akan menderita saat balapan nanti.
Penderitaan Marquez berbeda dari Rossi, di mana ia akan menderita karena kondisi lengannya yang baru pulih bisa menghambatnya untuk melaju cepat.
"Ini (merasa lebih buruk) adalah sesuatu yang sudah diekspektasikan para dokter dan fisioterapis yang sebenarnya adalah hal yang wajar.
Baca Juga: Bahagia, Marc Marquez Anggap Motor MotoGP Lebih Mudah Dibanding Motor Jalanan
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR