BolaStylo.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menyimpan rencana ambisius untuk leg kedua final Piala Menpora 2021 melawan Persija Jakarta.
Persib Bandung dalam kondisi kurang diuntungkan melawan Persija Jakarta pada leg kedua Piala Menpora 2021.
Pasukan Robert Rene Alberts diganduli beban kekalahan 0-2 dari Persija Jakarta pada leg pertama.
Misi balas dendam yang sulit akan dilewati Maung Bandung saat melawan Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, pada Minggu (25/4/2021).
Meski Begitu, Robert Alberts sama sekali tak menurunkan target kemenangan tim asuhannya pada leg kedua nanti.
Pelatih berusia 66 tahun itu menyimpan rencana ambisius supaya Maung Bandung bisa menang atas Persija tanpa harus melewati babak adu penalti.
"Kami harap laga bisa diselesaikan dengan keunggulan kami di waktu normal," kata Robert Alberts dalam konferensi pers menjelang laga Persib vs Persija, Sabtu (24/4/2021).
Baca Juga: Jelang Lawan Persija Jakarta, Persib Bandung Kehilangan Satu Pemainnya
Source | : | kompas |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR