BolaStylo.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengungkapkan kekhawatirannya jelang laga kontra PSG di Liga Champions.
Manchester City akan menghadapi PSG pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2020-2021.
Laga PSG vs Manchester City akan berlangsung di Stadion Parc des Princes pada Kamis (29/4/2021).
Bagi Manchester City, pertandingan babak semifinal Liga Champions melawan PSG bisa dikatakan laga spesial.
Baca Juga: Kabar Buruk Bagi Barca, PSG Sodorkan Kontrak 'Fantastis' Ini ke Messi
Sebab, ini merupakan kali pertama Manchester City lolos semifinal Liga Champions di era Pep Guardiola.
Pep Guardiola sebelumnya ditunjuk menjadi pelatih kepala Manchester City karena punya pengalaman membawa Barcelona juara Liga Champions dua kali.
Akan tetapi, juru taktik asal Spanyol itu hanya mentok membawa The Citizens sampai ke babak perempat final.
Baca Juga: PSG Vs Man City, Neymar & Mbappe Diklaim Selevel dengan Ronaldo & Messi
Kini Pep Guardiola pun bertekad membawa Manchester City ke final Liga Champions dengan mengalahkan PSG.
Namun, ia menyadari bahwa ambisinya membantu Manchester City mengalahkan PSG tidaklah mudah.
Guardiola bahkan menyimpan satu kekhawatiran dari PSG jelang melakoni babak empat besar.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Disebut Bakal Tinggalkan Juventus, Pindah ke PSG?
Kekhawatiran itu adalah keberadaan Neymar dan Kylian Mbappe di PSG.
Guardiola mengaku kurang istirahat dalam beberapa hari terakhir karena terus memikirkan Neymar dan Kylian Mbappe.
Menurutnya, keduanya adalah tipe pemain yang bisa menghancurkan lawan sendirian karena memiliki skil individu di atas rata-rata.
Baca Juga: Kunci Sukses PSG Singkirkan Bayern Muenchen dari Liga Champions
"Saya mencoba untuk tidur nyenyak tadi malam dan saya tidur ketika saya tidak memikirkan pemain mereka seperti itu (Mbappe dan Neymar)!" kata Guardiola dikutip BolaStylo.com dari Goal.
"Kami akan mencoba dan menghentikan mereka dengan bertahan sebagai tim dan bermain bagus sebagai tim."
"Kami harus menyesuaikan sesuatu tentu saja, tetapi pada saat yang sama, tidak masuk akal untuk tidak menjadi diri kami sendiri."
Baca Juga: Barcelona Gabung European Super League, Messi Bisa Membelot ke PSG
"Menyesuaikan strategi dengan lawan yang dihadapi adalah normal, seperti yang kami lakukan melawan Wilfried0 Zaha melawan Crystal Palace."
"Pada laga nanti, kami akan menerima serangan balik, mereka memiliki banyak senjata," ujarnya.
Manchester City hingga saat ini sudah dua kali menghadapi PSG dalam sejarah Liga Champions.
Baca Juga: Gara-gara Lionel Messi, David Beckham Pilih Pensiun Bersama PSG
Pertemuan keduanya terjadi pada babak perempat final Liga Champions musim 2015-2016.
Dari dua pertemuan itu, Manchester City mengantongi kemenangan agregat 3-2 atas PSG.
Berkat kemenangan tersebut, Manchester City berhasil melaju ke babak semifinal.
View this post on Instagram
Source | : | Goal dan berbagai sumber |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR