BolaStylo.com - Rentetan penampilan buruk Valentino Rossi pada MotoGP 2021 membuat legenda MotoGP, Loris Capirossi merasa heran.
Loris Capirossi heran mengapa Valentino Rossi tak kunjung menemukan penyelesaian dari masalah motornya.
Sejauh ini, Valentino Rossi memang selalu bilang jika dirinya selalu bermasalah dengan ban belakang.
Masalah tentang ban belakang ini, sudah dikeluhkan oleh Rossi sejak 2019.
Tentu saja, masalah yang tak kunjung usai tersebut menjadi sorotan dari Capirossi.
Menurut Capirossi, Rossi selalu mendapat dukungan spek pabrikan terbaru untuk motor YZR-M1 meski berada di tim satelit.
Kondisi ini sangat berbeda dengan Franco Morbidelli yang memakai motor versi 2019.
Baca Juga: Babak Baru Misteri Kematian Diego Maradona, Kasus Pembunuhan!
"Aneh bahwa mereka (Rossi dan Morbidelli) tidak bisa keluar dari masalah, terutama Valentino Rossi," ucap Capirossi
Dia mengatakan jika tak juga bisa mengatasi masalahnya, Rossi akan selalu tertinggal.
Ini karena persaingan MotoGP sekarang sangat kuat.
"Dia (Rossi) tertinggal sepersepuluh detik untuk menjadi yang terkuat. Level (kompetisi) sangat tinggi. Jadi, jika Anda mengalami masalah, Anda bisa tertinggal jauh," kata Capirossi.
Rossi hanya mampu mengoleksi empat poin dari tiga balapan yang telah digelar.
Dua dari ketiga balapan tersebut, Rossi gagal untuk mencapai finis.
Namun Rossi menyambut MotoGP Spanyol yang digelar akhir pekan nanti dengan optimistis tinggi.
Baca Juga: Berita Transfer - Karena Messi, Tanda-tanda Mimpi Buruk Neymar Kembali
Rossi memang mengakui jika Sirkuit Jerez merupakan lintasan yang dia nantikan.
Ini karena Valentino Rossi memiliki kenangan manis pada tahun lalu.
"Saya pikir Jerez adalah salah satu sirkuit di kalender MotoGP yang paling saya nantikan untuk balapan setiap tahun, karena saya memiliki beberapa kenangan indah dari sana," kata Rossi.
Pada 26 Juli 2021, Valentino Rossi berhasil naik ke podium di MotoGP Andalusia.
View this post on Instagram
Source | : | kompas,Corsedimoto.com |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |
KOMENTAR