BolaStylo.com - Paris Saint-Germain kembali merasakan pahitnya gagal menjuarai Liga Champions meski punya sederet pemain bintang di timnya.
Jika musim lalu PSG tinggal selangkah lagi juara Liga Champions namun gagal karena kalah tipis dari Bayern Muenchen di babak final, kini klub Prancis itu bahkan tak bisa menyentuh final.
Skuat asuhan Mauricio Pochettino itu dipastikan tersingkir dengan pahit usai gagal memenangi dua leg babak semifinal Liga Champions.
Di leg pertama, PSG kalah 1-2 dari Manchester City, sementara d leg kedua PSG yang bermain tanpa Kylian Mbappe itu terpecundangi 0-2 pada Rabu (5/5/2021) WIB.
Hasil ini pun memastikan PSG gugur dan lagi-lagi tak bisa membawa pulang gelar juara Liga Champions.
Namun, tak cuma merasakan hasil pahit, pemain PSG Neymar juga harus menanggung beban berat yang membuat hidupnya kini tak lagi tenang.
Saat kekalahan leg pertama terjadi Neymar dan Mbappe sama-sama menerima kritik karena dianggap sebagai pemain yang bertanggung jawab atas kekalahan PSG.
Tapi, karena Mbappe absen di laga kedua, maka kini giliran Neymar yang menanggung segala kritik itu sendirian.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR