BolaStylo.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte disebut memiliki rencana lanjutan kepada Juventus setelah merebut gelar juara Liga Italia musim ini.
Seperti diketahui, Antonio Conte merupakan sutradara yang mengawali dominasi Juventus menjadi juara bertahan Liga Italia satu dekade yang lalu.
Musim ini, Juventus gagal melanjutkan dominasi menjadi juara Liga Italia untuk yang kesepuluh kali berturut-turut.
Semua itu karena ulah sutradara awal yang memulai era kejayaan Juventus sendiri, Antonio Conte.
Bersama Inter Milan, Antonio Conte mengakhiri era kekuasaan Juventus di Liga Italia.
Inter Milan memastikan diri menjadi juara Liga italia di pekan ke-34 saat rival-rival mereka, termasuk Juventus berebut 4 besar untuk tiket Liga Champions musim depan.
Tak hanya sampai di sini, Conte dinilai sudah punya rencana untuk melanjutkan kesengsaraan Juventus.
Baca Juga: Javier Zanetti Beberkan Hal Tragis Dibalik Kesuksesan Inter Milan Juara Liga Italia
Dikutip BolaStylo dari Sky Sport Italia, Antonio Conte ingin membuat Juventus gagal kualifikasi untuk Liga Champions musim depan.
Menurut jurnalis Italia, Matteo Marani, Conte ingin membawa Inter Milan menjadi 'raja' dari Liga Italia yang baru.
Oleh karena itu, I Nerazzurri perlu menenggelamkan dominasi Juventus yang begitu lama di Liga Italia terlebih dahulu.
Matteo Marani mengklaim Conte memiliki motivasi lebih untuk memberikan sengsara bagi mantan klubnya itu.
Baca Juga: Akhirnya Ketahuan, Penyebab Barcelona Gagal Boyong Lautaro Martinez dari Inter Milan
"Inter Milan tidak akan memberi apapun kepada Juventus, Conte tidak ingin mereka memiliki apapun," kata Marani kepada Sky Sport Italia.
"Ini bukan sekedar permainan tarik ulur dan jelas alasannya (Conte) berbeda.
"Tapi jika Conte bisa berkontribusi untuk Juventus gagal finis di puncak, maka saya pikir dia akan melakukan hal yang sama untuk mencegah mereka finis empat besar.
Sementara itu, Marini juga memuji profesionalitas para pemain Inter Milan di tengah krisis finansial yang dialami klub mereka.
Baca Juga: Ngobrol dengan Messi dan Gagal ke Barcelona, Martinez: Terbukti Keputusan yang Tepat
Seperti diketahui, Inter Milan mengalami krisis finansial yang sangat parah hingga terpaksa menangguhkan gaji para pemainnya musim ini.
"Mereka tidak menerima gaji mereka tapi tetap menunjukkan level profesionalisme yang bagus dan penuh keseriusan," imbuhnya.
Terlepas dari hal tersebut, Juventus sendiri memang kini tengah berjuang keras untuk mempertahankan posisi di empat besar Liga Italia.
Meski Cristiano Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak Liga Italia (27), Juventus belum mampu aman di posisi empat besar.
Baca Juga: Padahal Sudah Diskusi dengan Messi, Ini Biang Keladi Gagalnya Transfer Lautaro Martinez ke Barcelona
View this post on Instagram
Source | : | Sky Sport Italia |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR