"Pembicaraan saya dengan Petronas dan Yamaha menyimpulkan bahwa (keputusan) ini akan terjadi lebih dari separuh musim," ucap Rossi dikutip dari situs Crash.
"Sebab, setelah sembilan balapan kami akan mendapatkan jeda musim panas, dan sepertinya saya akan memutuskan untuk tahun depan pada periode itu.
Baca Juga: Antara Setia & Mengancam Yamaha! Rekan Rossi Tak Ingin Jadi Anak Tiri
"Setelah sembilan balapan," imbuhnya.
Jeda musim MotoGP 2021 dimulai pada 25-27 Juni, tepat setelah digelarnya seri MotoGP Assen, Belanda dan kompetisi bakal bergulir kembali pada 6-8 Agustus 2021.
Keputusan krusial Rossi diprediksi bakal diumumkan pada rentang tanggal 28 Juni hingga 5 Agustus 2021, kondisi ini menarik untuk ditunggu.
Karena selain masa depan Rossi, ada pula rencana debut tim VR46 yang berlaga di kelas MotoGP pada musim 2022 mendatang.
Tim balap The Doctor yang naik kelas dan saat ini masih berkompetisi di kelas Moto2 dan Moto3 2021.
Baca Juga: MotoGP Perancis 2021 - Maverick Vinales Miliki Keluhan yang Sama dengan Valentino Rossi
Source | : | BolaSport.com,Crash.net |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR