BolaStylo.com - Buah alpukat ternyata bisa dimatangkan secara sempurna dengan cara yang sederhana dan mudah di rumah.
Buah alpukat menjadi salah satu buah yang enak untuk dijadikan just atau campuran salad.
Namun, alpukat bukan tipe buah yang matang di pohon seperti buah-buah lain.
Beberapa pedagang kadang menjual alpukat masih dalam keadaan mentah dan segar.
Karena itulah, alpukat perlu dieramkan agar buah bisa matang, dagingnya melembut dan siap disantap.
Berikut cara memeram buah alpukat agar matang sempurna.
Bungkus dengan kertas
Membungkus buah alpukat dengan kertas adalah salah satu cara agar alpukat bisa lebih cepat matang.
Untuk alpukat yang sudah setengah matang, kamu hanya perlu menunggu waktu semalam untuk bisa menyantap alpukat.
Sementara untuk alpukat yang benar-benar mentah dan masih keras butuh waktu lebih lama, tapi paling tidak cara ini memangkas waktu pematangan pada normalnya.
Dekatkan dengan buah tertentu
Alpukat sejatinya menghasilkan senyawa etilen yang memicu pematangan.
Untuk mempercepat prosesnya, kamu cukup mendekatkan alpukat dengan buah-buahan seperti pisang dan apel.
Tunggu saja beberapa hari dan alpukat milikmu akan matang dengan sempurna.
Memeram alpukat dalam beras
Metode yang satu ini kerap kali digunakan karena dipercaya ampuh mematangkan alpukat.
Cara ini memang cukup tepat, pasalnya memeram alpukat dalam berasa akan membuat gas etilen yang dikeluarkan alpukat tidak akan kemana-mana dan melingkupi buah tersebut.
Gas etilen yang ada di sekeliling alpukat ditambah suhu beras yang hangat adalah perpaduan tepat unntuk membuatnya cepat matang.
Untuk cara ini, pastikan kamu mengubur buah alpukat secara sempurna di dalam beras dan tempatkan beras dan alpukat itu dalam wadah tertutup.
Tunggu sekitar dua hingga tiga hari, lalu cek apakah alpukat sudah matang sempurna atau belum, jika sudah alpukat siap diolah menjadi berbagai olahan lezat.
View this post on Instagram
Source | : | kompas,Nakita |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR