BolaStylo.com - Pelatih Timnas Portugal merasa tidak ada salahnya menangis usai kalah 2-4 dari Jerman di Grup F EURO 2020 saat Cristiano Ronaldo mencetak rekor lagi.
Laga kedua Timnas Portugal vs Jerman dalam Grup F EURO 2020 di Stadion Football Arena (19/6/2021) diwarnai hujan gol.
Sebanyak enam gol tercpita dari pertandingan tersebut untuk kemenangan Timnas Jerman 4-2 atas Portugal.
Timnas Jerman menang berkat dua gol bunuh diri Ruben Dias (menit ke-35) dan Raphael Guerreiro (39') dan gol Kai Havertz serta Robin Gosens (60').
Sementara gol Timnas Portugal diciptakan Cristiano Ronaldo (15') yang sempat membuat mereka unggul, dan gol balasan Diego Jota (67').
Pada laga tersebut, Robin Gosens terpilih sebagai man of the match atau pemain terbaiknya.
Di sisi lain, kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo menciptakan rekor lain yang fantastis.
Baca Juga: EURO 2020 - Di Balik Laga Timnas Portugal Vs jerman, Ronaldo Marah Karena Coca-cola!
Dilansir BolaStylo dari laman resmi UEFA, gol Cristiano Ronaldo ke gawang Jerman membuatnya menciptakan total gabungan 19 gol dari Piala Eropa dan Piala Dunia.
Pencapaian tersebut menyamai rekor legendari Timnas Jerman, Miroslav Klose yang lebih dulu menorehkan 19 gol di Piala Eropa dan Piala Dunia.
Mengingat Ronaldo masih bermain, bukan tidak mungkin ia akan menggeser rekor milik Miroslav Klose.
Meski mencatatkan rekor prestisiu, CR7 gagal membantu Timnas Portugal menang atas Jerman kali ini.
Baca Juga: Link Live Streaming Portugal Vs Jerman EURO 2020 - Ronaldo Hanya Bisa Geser Botol?
Usai pertandingan tersebut, pelatih Timnas Portugal, Fernando Santos mengatakan tidak apa-apa untuk menangis di hari kekalahan seperti ini.
Fernando Santo menjawab dengan senyuman terbaik di wajahnya, "Ini adalah senyum kepercayaan pada tim yang tidak pernah menyerah," dikutip dari Daily Mail.
"Tim yang bermain melawan Jerman dan berjuang sampai akhir, saya bangga akan hal itu.
"Hari ini adalah hari untuk menangis, tetapi kita juga harus membalikkannya, dengan semangat juang yang sama di Budapest," tegasnya.
Baca Juga: EURO 2020 - Saat Cristiano Ronaldo Berjumpa Mimpi Buruk di Kenyataan
Terkait penampilan Cristiano Ronaldo di EURO 2020, tak bisa dipungkiri bahwa ia masih merupakan salah satu pemain terbaik sekaligus kapten tim yang hebat.
Sebelumnya, Ronaldo pun juga tercatat menorehkan tiga rekor di laga pertama Timnas Portugal pada EURO 2020 kali ini.
Tepatnya saat melawan Timnas Hungaria, Ronaldo membuat rekor sebagai pemain pertama sepanjang sejarah yang tampil dalam lima edisi berbeda Piala Eropa.
Selama ini, CR7 telah tampil dalam Piala Eropa edisi 2004, 2008, 2012, 2016.
Laga melawan Hungaria juga menandai penampilan ke-39 Ronaldo di turnamen besar (Piala Eropa dan Piala Dunia).
CR7 menggusur rekor lama milik gelandang Jerman, Bastian Schweinsteiger, yang tampil dalam 38 pertandingan di turnamen besar.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo yang Geser Botol Coca-cola, Timnas Inggris Repot Beri Penjelasan
Selain itu, Ronaldo mengukir rekor sebagai pemain tertua yang mencetak dua gol atau brace dalam turnamen EURO dengan usia 36 tahun, 130 hari.
Sebelumnya, rekor pencetak dua gol tertua di Piala Eropa dipegang striker Timnas Ukraina, Andriy Shevchenko, yang saat melawan Swedia pada edisi 2012 di usia 35 tahun, 256 hari.
Baca Juga: Dianggap Terlalu Vulgar, 2 Pentolan Timnas Inggris Kecam Sikap Ronaldo Remehkan Coca-cola
View this post on Instagram
Source | : | Dailymail.co.uk,UEFA.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR