BolaStylo.com - Salah satu tim MotoGP asal Italia, Ducati, baru-baru ini dikabarkan menyiapkan 8 motor untuk para pembalapnya pada kompetisi 2022.
Pabrikan asal Italia itu dikabarkan akan meramaikan kompetisi MotoGP 2022 dengan menyiapkan 8 motor yang akan dibagikan ke empat tim yakni Ducati Lenovo, Aramco VR46, Pramac Racing, dan Flex-Box Gresini MotoGP Team.
Dengan masing-masing dua pembalap dalam satu tim, itu berarti Ducati akan dihias memiliki 8 pembalap di kompetisi MotoGp 2022 mendatang.
Baca Juga: Rumor Transfer - Klub Ligue 1 Siap Pinang Coutinho!
Lantas, hal ini jelas akan menjadi bagian sejarah Ducati selama ajang kompetisi MotoGP.
Tapi, berita ini kabarnya malah membuat salah satu pembalap Suzuki, Joan Mir merasa kecewa.
Dilansir dari juara.net, Joan Mir kecewa lantaran Suzuki lah yang seharusnya mendapatkan satu slot tim baru pada kompetisi MotoGp 2022.
Namun, ia tidak langsung menyalahkan pihak Ducati, karena Mir melihat keputusan Suzuki yang dianggapnya tak tertarik membuat tim satelit.
Baca Juga: Igor Nikolayevich Kriushenko Sebut Kompetisi Liga 1 Harus Tiru Piala Menpora 2021!
"Saya tidak merasa kecewa akan hal itu,"
"tetapi, saya beranggapan jika Suzuki berpendapat soal tim satelit yang tidak menarik, mereka punya alasan atas hal itu." kata Mir.
"Saya lebih kecewa karena musim depan ducati bakal menurunkan 8 pembalapnya," tegasnya.
Terlepas dari masalah tim baru Ducati, hasil balapan pembalap Mir pada musim ini tidak begitu memuaskan lantaran dirinya hanya mampu finish diposisi ketiga dari tiga kalinya podium yang ia rasakan.
Baca Juga: Alphonso Davies Alami Cedera, Bayern Munchen Pusing 7 Keliling!
Musim ini, hasil terbaik yang pernah ia rasakan diposisi ketiga kala bermain di Italia, Portugal dan Belanda.
Berkat penampilannya itu, Mir hanya mampu menduduki posisi ke empat klasmen sementara MotoGp 2021.
Tetapi peluang Mir mempertahankan gelar juara dunia MotoGp 2021 masih terbuka lebar dengan jumlah balapan yang masih menyisakan 10 pertandingan lagi.
Apalagi, jarak poin yang ia koleksi dari pimpinan klasmen MotoGp 2021 sementara ini, Fabio Quartararo, hanya berjarak 55 poin.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Kirim Pesan Khusus ke Donnarumma Setelah Menjuarai Euro 2020!
View this post on Instagram
Source | : | Juara.net |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR