BolaStylo.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti membangun harapan baru sementara Presiden Barcelona, Joan Laporta masih memohon Lionel Messi tetap tinggal.
Turnamen internasional Euro 2020 dan Copa America 2021 telah usai dan membuat panggung sepak bola dunia sepi untuk sementara sebelum musim baru dimulai.
Mengingat, para pemain yang mengikuti kedua turnamen itu masih berlibur sebelum kembali bergabung bersama timnya masing-masing.
Terkait persiapan klub, dua raksasa Liga Spanyol, Barcelona dan Real Madrid terpantau melakukan aktivitas yang berbeda kontras.
Real Madrid, dengan pelatih barunya, Carlo Ancelotti membangun skuat baru dengan datangnya para pemain yang dipinjamkan pada musim lalu dan perginya Sergio Ramos.
Sementara Barcelona, masih berkutat dalam persoalan perpanjangan kontrak Lionel Messi yang belum juga usai setelah merekrut beberapa pemain bintang secara gratis.
Baca Juga: Mantan Kapten Los Blancos Tahan Kylian Mbappe Melabuh ke Kota Madrid
Dilansir dari Diario AS, Carlo Ancelotti memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan sebagai suksesor Zinedine Zidane.
Laporan mengatakan bahwa pihak Real Madrid belum memutuskan masa depan dari sebagian besar pemainnya.
Namun, Carlo Ancelotti dipastikan akan menyambut kembali pemain yang pulang dari masa peminjaman.
Selain itu, Ancelotti ingin mengembalikan Eden Hazard dan Gareth Bale ke performa terbaiknya.
Baca Juga: Alphonso Davies Alami Cedera, Bayern Munchen Pusing 7 Keliling!
Dalam mempersiapkan Los Blancos untuk mengarungi Liga Spanyol di musim baru, Ancelotti mengusung peremajaan skuat.
Mengingat, sebagian skuat keemasan Real Madrid yang menjuarai Liga Champions tiga musim berturut-turut semakin termakan usia.
Sebut saja Marcelo, Karim Benzema, Raphael Varane, dan trio gelandang mereka, Luka Modric, Toni Kroos, dan Casemiro.
Sejauh ini, Real Madrid baru merekrut David Alaba dari Bayern Muenchen dan masih dikaitkan dengan rencana megatransfer Kylian Mbappe dari PSG.
Baca Juga: Mimpi Besar Hakimi Bukan Di PSG, Tetapi Di Real Madrid!
Sementara di sisi lain, Barcelona lebih maju dalam soal persiapan skuat mereka untuk mengarungi musim baru.
Barcelona telah mendatangkan sejumlah nama seperti Sergio Aguero, Eric Garcia, dan Memphis Depay secara gratis pada musim panas 2021.
Namun, Barcelona justru masih keteteran soal perpanjangan kontrak Lionel Messi.
Seperti diketahui, Lionel Messi telah bersatatus agen bebas atau tanpa klub terhitung sejak 1 Juli 2021.
Telah setengah bulan berlalu, dan Blagurana belum selesai mengurus klausul pembayaran dalam kontrak peraih enam Ballon d'Or itu.
Hal ini membuat Barca berada dalam kondisi 50/50 untuk kehilangan sang megabintang.
Baca Juga: Berita Transfer - PSG Bangun Tim Monster, Tujuan: Juara Liga Champions
Meski banyak klub raksasa Eropa yang mengincar Messi secara gratis, Joan Laporta menegaskan bahwa sang kapten akan 'segera' memperpanjang kontraknya.
Bagaimanapun juga, para fans terlihat mulai kehilangan kesabaran dan meminta pihak klub segera mengumumkan perpanjangan kontrak Lionel Messi secepat mungkin.
Sedangkan pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mulai melakukan latihan rutin bersama para pemain Barcelona yang telah tersedia.
View this post on Instagram
Source | : | Football Espana,Diario AS,Marca |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR