BolaStylo.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani berhasil terus mengukir sejarah dengan lolos ke final Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu memastikan diri melaju ke babak final usai menaklukan wakil Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.
Bertarung pada Sabtu (31/7/2021), Greysia/Apri menaklukan Lee/Shin dalam dua gim sengit dengan skor 21-19, 21-17.
Hasil ini memastikan Greysia/Apri terus mengukir sejarah baru.
Mengingat, mereka menjadi ganda putri pertama Indonesia yang berhasil lolos ke final Olimpiade.
Tak cuma itu, Greysia/Apri juga memastikan satu medali sudah ada di genggaman Indonesia.
Jika Greysia/Apri berhasil menang di babak final mendatang, maka mereka akan mempersembahkan medali emas.
Namun, jika mereka gagal pun perjuangan mereka sudah begitu hebat dengan meraih medali perak.
Sementara itu, Lee/Shin yang ditaklukan Greysia/Apri masih berpeluang untuk mendapatkan medali dalam laga perebutan medali perunggu.
View this post on Instagram
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR