BolaStylo.com - Cristiano Ronaldo ternyata merupakan pesepak bola dengan tingkat kepercayaan diri yang begitu tinggi.
Cristiano Ronaldo selama ini dikenal sebagai sosok pesepak bola yang disiplin dan pekerja keras.
Namun, selain pekerja keras, Ronaldo juga ternyata sosok yang punya kepercayaan diri cukup tinggi.
Hal itu terungkap lewat cerita mantan striker Inggris, Peter Crouch.
Baca Juga: Ganda Putra Malaysia Tak Rela Hendra Setiawan 'Pensiun' dari Olimpiade
Berdasarkan penuturan Crouch, Rio Ferdinand yang pernah satu tim dengan Ronaldo di Manchester United kerap menceritakan soal pemain asal Portugal itu.
Salah satu cerita yang cukup menarik adalah tentang kebiasaan Ronaldo di depan cermin.
Ronaldo akan berdiri di depan cermin sambil menyisir rambut dengan tangannya dan mengagumi dirinya sendiri.
"Rio Ferdinand akan menceritakan pada kami cerita tentang bagaimana Cristiano Ronaldo akan berdiri di depan cermin, menyisir rambutnya dengan tangan dan berkata 'wow aku sangat indah'," tutur Crouch.
Saat Ronaldo tengah melakukan hal itu, para pemain United akan mencoba menggodanya dengan menyebutkan jika Messi lebih baik dari Ronaldo.
"Pemain United yang lain akan mencoba menggodanya (dengan mengatakan) 'Terserah, Messi adalah pemain yang lebih baik darimu'," lanjut Crouch.
Mendengar hal itu Ronaldo akan membalas dengan menyatakan jika Messi tetap tak setampan dirinya meski dia pemain yang lebih baik.
"Dia akan mengangkat bahu dan tersenyum lagi, mengatakan 'Ah iya, tapi Messi tidak terlihat seperti ini," pungkas Crouch.
Terlepas dari cerita itu, Ronaldo dan Messi menjadi dua sosok pemain terbaik dalam era sekarang dan membuat banyak orang berdebat siapa yang lebih baik diantara keduanya.
Mereka sama-sama meraih berbagai prestasi baik saat bersama klub maupun secara indiividu.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR