BolaStylo.com - Sederet bonus untuk Greysia Polii/Apriyani Rahayu usai meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 mendapat sorotan dari media China.
Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi topik hangat yang diperbincangkan di Tanah Air usai meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Polii/APriyani Rahayu sukses menggondol medali emas Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan ganda putri China, Chen Qing Chen/Jia Yifan di partai final.
Usai memastikan medali emas untuk Indonesia, publik Tanah Air ramai-ramai memberi apresiasi tinggi untuk Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Tak hanya pemerintah yang memberi apresiasi kepada ganda putri pemecah tiga rekor untuk Indonesia di ajang olimpiade cabang olahraga bulu tangkis.
Baca Juga: OlimpiadeTokyo 2020 - Simpan Kebohongan Hingga Final, Chen Long Harus Bayar Mahal
Melainkan juga masyarakat sebagai bentuk terima kasih karena sekali lagi berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.
Apresiasi berupa bonus dalam bentuk uang, tanah, rumah, usaha hingga voucher gratis kopi seumur hidup untuk Greysia dan Apriyani dari masyarakat Tanah Air.
Tak pelak guyuran bonus untuk Greysia/Apriyani juga menjadi perbincangan hangat, meskipun beberapa pihak berusaha membenturkannya ke dunia politik.
Seperti beberapa politisi yang memberi ucapan selamat melalui media sosial dengan menyertakan foto-foto mereka, bukan hal bijak untuk dilakukan.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia Polii Inspirasi Ganda Putri China Bangkit di Paris
Terlepas dari tingkah politisi yang aneh itu, banjir bonus Greysia/Apriyani ternyata juga menjadi topik hangat media China.
Dalam salah satu artikelnya, Sina Sport memberitakan bonus apa saja yang diterima Greysia/Apriyani usai menyumbang medali emas Olimpiade Tokyo.
Dalam pemberitaan itu juga disebutkan nominal uang bonus dari Pemerintah Indonesia untuk Greysia/Apriyani.
Selain itu juga pemberiaan dari beberapa influencer, artis, pejabat daerah hingga menteri yang juga berlomba-lomba memberi bonus.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Purtrinya Gagal Raih Medali Emas Karena Greysia/Apriyani, Orang Tua Jia Yifan Menangis
Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata juga disebutkan akan memberi produk liburan gratis untuk Greysia/Apriyani ke lima destinasi wisata.
Sangat layak didapatkan Greysia/Apriyani yang sudah berjuang mati-matian demi memberi medali emas untuk Indonesia dan masyarakat Tanah Air.
View this post on Instagram
Source | : | Sina Sports |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR