BolaStylo.com - Kabar menyedihkan datang dari petarung MMA mualaf asal Asutria, Wilhelm Ott yang mengaku akan pensiun usai didiagnosa pendarahan otak.
Wilhelm Ott sejatinya sudah menjadi seorang mualaf selama lebih dari satu tahun, petarung MMA ini mengucap syahadat pada 16 April 2020.
Sempat terjebak dalam dunia kelam yang membuat Wilhelm Ott menyakiti dirinya sendiri sampai masuk rumah sakit sebelum mendapat hidayah.
Hingga Wilhelm Ott mengalami musibah yang membuatnya mantap membaca dua kalimat syahadat, ia pun bangga menjadi seorang muslim.
Lama tak terdengar kabar, pria berbadan kekar itu membawa kabar menyedihkan terkait kondisinya dan memaksanyanya pensiun sebagai petarung MMA.
Baca Juga: Sambut Ramadan, Petarung MMA Mualaf Ini Galang Dana untuk Indonesia
Hal itu diungkapkan sosok yang akrab disapa Willy itu lewat sebuah tulisan yang diunggah pada akun Instagram pribadi.
Willy mengaku memiliki masalah kesehatan, minggu lalu ia didiagnosa mengalami pendarahan otak dan membuatnya harus banyak istirahat dan menjalani perawatan.
"Saya suka seni bela diri. MMA selalu memotivasi saya lebih ketika saya mencapai nol. Sayangnya saya punya masalah kesehatan serius minggu lalu," tulis Willy.
"Dugaan pendarahan otak. Hanya ketika Anda sendiri berada dalam situasi seperti itu, Anda menyadari betapa pentingnya segala sesuatu di sekitarnya," imbuhnya.
Baca Juga: Beratnya Perjuangan Istri Petarung MMA Austria Jadi Muallaf, Sempat Dipecat karena Hijab
View this post on Instagram
Demi kembali sehat dan ingin menjalani masa tua tanpa masalah, Willy memutuskan untuk pensiun sebagai petarung MMA.
Ia ingin menghabiskan banyak waktu bersama keluarga, tentu dengan sang istri dan anak-anaknya, jika memungkinkan Willy akan kembali ke MMA sebagai pelatih.
"Saya ingin tua dengan sehat dan tentunya masih banyak menghabiskan waktu bersama orang-orang tersayang.
"Itu sebabnya saya akan mengakhiri karir seni bela diri saya. Saya senang bahwa saya sehat. Tentu saja saya akan terus aktif sebagai pelatih.
Baca Juga: Ikuti Suami Jadi Muallaf, Begini Curhat Istri Petarung MMA Setelah Masuk Islam
"Akan tetapi dengan semua saran yang diperlukan untuk membuat orang-orang melalui waktu mereka bersama saya tidak rusak." imbuhnya.
View this post on Instagram
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR