BolaStylo.com - Barcelona diprediksi akan mengalami kerugian besar usai secara resmi gagal mempertahankan Lionel Messi di timnya.
Barcelona secara mengejutkan memutuskan untuk melepas Lionel Messi dan tidak memperbarui kontraknya.
Padahal, banyak penggemar dan bahkan Lionel Messi sendiri yakin akan bertahan di Barcelona.
Sayang, semua keyakinan itu ambyar karena alasan finansial dan gagalnya kesepakatan kontrak di antara kedua belah pihak.
Kepergian Messi ini jelas memberi dampak besar bagi Barcelona, salah satunya soal finansial.
Tidak adanya Messi mungkin memang meringankan sekian persen jumlah gaji yang harus dibayar Barcelona untuk pemainnya.
Tapi, di sisi lain Barcelona juga bisa mengalami karma dalam waktu dekat dengan menderita kerugian dari sisi keuangan akibat kepergian Messi.
Dilansir dari BolaSport, sebuah perusahaan konsultan asal Spanyol, Brand Finance mencoba menelaah dampak dari kepergian sang megabintang.
Menurut mereka, Barcelona kemungkinan akan mengalami penurunan penjualan jersey dan cinderamata sekitar 120 juta euro dan juga kehilangan 17 juta euro per hari pertandingan.
Total, Barcelona bisa kehilangan 137 juta euro (Rp 2,3 triliun).
Hal ini kemungkinan besar terjadi karena Messi adalah sosok pemain yang sangat ikonik dan banyak sekali penggemar yang mengidolakannya.
"Tak diragukan lagi bahwa kehadiran Messi di Barcelona memungkinkan klub untuk menarik penggemar, pelanggan, pemain yang lebih baik, manajer, kesepakatan bisnis, dan memenangkan trofi," kata CEO Brand Finance, Teresa de Lemus, seperti dikutip dari Mundo Deportivo.
"Kepergian dia dapat merugikan klub dan menyebabkan penurunan nilai merek yang menyakitkan," ucap Teresa menambahkan.
Sementara itu, ketika Barcelona terancam menelan kerugian, Paris Saint-Germain yang kini santer dikabarkan akan merekrut Messi pun bersiap-siap mendapatkan keuntungan.
Tak cuma karena mendapatkan tambahan kekuatan di skudnya, PSG juga bisa mendapatkan tambahan untung lewat penjualan jersi Messi, cinderamata hingga mungkin sponsor yang tertarik karena adanya Messi di kubu mereka.
Namun, sampai saat berita ini diturunkan, Messi tampak masih santai dan tak terburu-buru menyetujui kontrak dengan PSG meski sudah mengakui jika ada kemungkinan mereka akan bekerja sama.
View this post on Instagram
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR