BolaStylo.com - Pembalap MotoGP, Valentino Rossi akan melanjutkan rentetan balapan di GP Austria 2021 namun memiliki kendala serius pada motornya.
Valentino Rossi resmi mengumumkan keputusannya pensiun pada Kamis (5/8/2021).
Pembalap berjuluk The Doctor itu memastikan jika dia akan pensiun di akhir musim ini dan kini tinggal melakoni kompetisi yang tersisa.
Namun, meski begitu semua kompetisi tak lantas berjalan mulus baginya.
Sebelumnya, Rossi sudah merampungkan MotoGP Styria 2021 yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (8/8/2021) lalu dengan cukup baik meski tak memuaskan.
Rossi berhasil finish diurutan 13 di MotoGP Styria 2021 dan mengamankan poin.
Sayang, pembalap yang menempati peringkat ke-19 klasemen itu kini malah mengalami masalah saat tengah dalam persiapan kompetisi selanjutnya yakni MotoGP Austria 2021.
Rossi mengakui mengalami masalah yang serius terutama pada traction atau daya tarik.
Dilansir dari GPOne, Rossi mengatakan kini timnya sedang berusaha mempelajari masalah yang dihadapinya.
Baca Juga: Di Video Penyambutan Messi ke PSG, Ada Kode Soal Nasib Kylian Mbappe
"Kami harus melihat data dan mempelajari masalah daya tarik yang sebelumnya tidak pernah kami rasakan," ucap Rossi.
Lebih lanjut, pembalap 42 tahun ini berharap dapat masuk ke dalam urutan 10 besar pada GP Austria 2021 nanti.
"Sangat menyenangkan bisa pulang tiga hari untuk berlatih dan bersiap," tutur Rossi.
Terlepas dari harapan tersebut, gelaran GP Austria 2021 akan dilaksanakan pada Minggu (15/8/2021).
View this post on Instagram
Source | : | GPOne.com,GPOne Italia |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR