BolaStylo.com - Kisruh pembalap MotoGP asal Spanyol, Maverick Vinales dengan timnya, Monster Energy Yamaha ibarat konflik Lionel Messi dengan Barcelona.
Karier membalap Maverick Vinales di masa depan bisa saja terancam usai mendapat skorsing dari Yamaha sebanyak satu balapan di MotoGP Austria akhir pekan nanti.
Skorsing itu didapat usai Maverick Vinales dianggap telah menggunakan motornya secara tidak wajar pada MotoGP Styria 2021 pekan lalu.
Hukuman untuk pembalap berjuluk Top Gun itu diputuskan setelah Yamaha melakukan analisis secara telemetri dan data usai gelaran MotoGP Styria 2021.
Pabrikan asal Jepang itu menilai aksi Vinales memiliki potensi merusak mesin motor sekaligus membahayakan dirinya serta pembalap lain.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, 'Titik Nadir' Anthonty Ginting di Olimpiade Tokyo 2020
Jika Vinales disebut frustrasi maka bisa dikatakan ada benarnya juga jika melihat posisi start pada balapan yang digelar di Sirkuit Red Bull Racing, Spielberg itu.
Vinales start dari posisi kesembilan, namun mampu melesat jauh hingga mencapai posisi kelima, sebelum insiden buruk dialaminya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR