Pasalnya, kini PBSI Malaysia harus mencari tandem baru bagi Lee Meng Yean menggantikan Chow Mei Kuan.
Keputusan Chow Mei Kuan pensiun membuat kekuatan Malaysia terkuras drastis untuk turnamen terdekat, Piala Sudirman dan Piala Uber.
Ini berarti, Malaysia sekarang hanya punya dua pasangan ganda putri mapan, Pearly Tan/M Thinaah (peringkat 19 dunia), dan Teoh Mei Xing/Yap Ling (70) untuk turnamen itu.
Kedalaman skuat ganda putri Malaysia yang dipimpin Chan Chong Ming telah menyusut setelah veteran Vivian Hoo dibebaskan dari tim nasional pada bulan Februari.
Baca Juga: Saking Cepatnya, Marcus/Kevin Bikin Pebulu Tangkis Legendaris China Bilang Begini
Selain Meng Yean, dua anggota tim lainnya adalah mantan pasangan Vivian, Yap Cheng Wen dan Anna Cheong.
Direktur kepelatihan nasional Wong Choong Hann mengatakan telah mencoba untuk meyakinkan Chow Mei Kuantetap bermain namun itu terbukti sia-sia.
Bahkan, ia mengakui bahwa Mei Kuan sempat ingin pensiun dalam beberapa kesempatan sebelumnya.
"Dia masih bisa bermain meski sudah menikah, tapi dia punya rencana lain untuk memulai sebuah keluarga," kata Choong Haan dilansir dari laman The Star Malaysia.
Baca Juga: Sang Istri Bongkar Level Cinta Marcus Fernaldi Gideon Kepadanya
Source | : | Thestar.co.my |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR