BolaStylo.com - Bursa transfer musim panas 2021 masih menyisakan sejumlah misteri besar yang menyangkut klub-klub besar eropa setelah Lionel Messi bergabung PSG.
Tersisa 13 hari lagi sebelum bursa transfer musim panas 2021 ditutup, namun masih menyisakan sejumlah misteri terkait kesepakatan nama-nama bintang besar.
Setelah kepergian mengejutkan Lionel Messi dari Barcelona ke PSG, bursa transfer kali ini masih menyimpan beberapa kejutan lain.
Dalam 13 hari ke depan, kemungkinan besar perubahan mencolok akan terlihat dari Inter Milan, yang baru saja mengambil alih mahkota Liga Italia dari tangan Juventus.
Dilansir BolaStylo dari Marca, terdapat 6 negosiasi dan dua nama bintang yang masa depannya masih menjadi misteri di akhir bursa transfer musim panas 2021.
1. Dusan Vlahovic ke Atletico Madrid
Dalam beberapa musim terakhir, Dusan Vlahovic mengalami peningkatan performa yang cukup signifikan.
Terutama puncaknya saat ia melakoni debut di Fiorentina pada musim 2020-2021, Vlahovic menunjukan statusnya sebagai salah satu striker muda paling menarik di Eropa.
Pemain berusia 21 tahun itu mencatatkan 21 gol dari 37 penampilan di Liga Italia, menarik minat sejumlah raksasa Eropa terutama Atletico Madrid.
Atletico Madrid dikabarkan siap membayar hingga 70 juta euro untuk merekrut bintang muda itu.
Baca Juga: Ibrahimovic: Messi 3 Kali Lebih Hebat dari Neymar, 10 Kali Lebih Besar dari PSG!
Source | : | Marca,Transfermarkt |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR