BolaStylo.com - Ternyata beberapa sayuran dan buah-buahan tidak hanya bagian dalamnya saja yang penting, namun bagian luarnya juga berfungsi untuk kesehatan.
Sudah bukan rahasia lagi jika sayur dan buah memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.
Apalagi buah dan sayur menjadi salah satu asupan makanan yang diperlukan oleh tubuh.
Namun terkadang kita hanya mengonsumsi bagian daging untuk buah dan daun dari sayurannya kemudian membuang kulit dan batangnya.
Baca Juga: Sesuai Namanya, Diet Enak Bahagia dan Menyenangkan Terbukti Mudah & Efektif!
Padahal, beberapa bagian luar buah dan sayur ternyata berkhasiat untuk kesehatan tubuh manusia.
Nah, berikut ini merupakan ulasan khasiat bagian luar buah dan sayur untuk kesehatan tubuh.
Kulit jeruk
Kulit jeruk ternyata menyimpan segudang khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh.
Sebab, bagian dalam kulit jeruk dipercaya ampuh membantu memutihkan gigi dan juga bisa membantu meredakan stres.
Baca Juga: Iseng Icip-icip Jus Lidah Buaya, Ternyata Efeknya Mengancam Nyawa!
Terlebih kulit jeruk memiliki kandungan nutrisi seperti serat, vitamin C, serta berbagai macam vitamin dan mineral esensial.
Sehingga sayang untuk dibung dan hanya mengonsumsi buah jeruknya saja.
Baca Juga: Stop Minum Susu Jika Punya Kondisi Ini! Bisa Sebabkan Penyakit Kroni
Kulit pisang
Siapa sangka kulit pisang yang biasanya hanya berakhir di tempat sampah ternyata memiliki khasiat untuk kesehatan tubuh.
Terutama kandungan tryptophan pada buah pisang dapat meningkatkan hormon serotonin yang berfungsi untuk mengatur mood menjadi lebih baik.
Baca Juga: Mengecewakan! Minuman Ini Dapat Menghalangi Seseorang Untuk Turunkan Berat Badan
Selain itu, kulit pisang juga dipercaya ampuh untuk membersihkan minyak jelantah loh.
Dengan memblender kulit pisang terlebih dahulu, kemudian tuang minya jelantah ke saringan dan biarkan minyaknya turun ke wadah.
Setelah itu, pisahkan kotoran dan minyak menggunakan kulit piang tersebut.
Batang jamur
Terkadang batang jamur menjadi bagian yang dipisahkan dari menu makana utama.
Selain rasanya yang kurang bersahabat, banyak orang juga tidak berani menyantap batang jamur karena takut akan kandungan racun.
Namun sebenarnya, batang jamur juga dapat dikelola menjadi isian sandwich.
Dengan demikian, isian sandwich tak hanya menggunakan olahan daging namun bisa diganti dengan batang jamur.
Source | : | cewekbanget.grid.id |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR