BolaStylo.com - Striker Persipura Jayapura, Ramai Rumakiek jadi salah satu aktor kemenangan timnas Indonesia atas Taiwan di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.
Catatan menarik ditorehkan Ramai Rumakiek di laga debutnya bersamma timnas Indonesia saat melawan Taiwan pada Kamis (7/10/2021).
Di laga playoff Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar di Thailand itu, Ramai Rumakiek sukses mencetak satu dari dua gol timnas Indonesia ke gawang Taiwan.
Ramai Rumakiek ditemani dua pemain lain yang juga melakoni pertandingan debut untuk timnas Indonesia saat melawan Taiwan.
Menariknya, striker Persipura Jayapura itu hanya membutuhkan 16 menit untuk bisa membobol gawang lawan dan membuat Indonesia unggul sementara.
Baca Juga: Hobi Bulu Tangkis Sampai Sewa Hall, Rahasia Bugar Raisa Cuma Pisang dan Lemon
Proses terciptanya gol pun terbilang ciamik, Rumakiek berhasil melewati dua pemain Taiwan yang menghadangnya sebelum menceploskan bola ke gawang.
Sayang disayang, aksi Rumakiek hanya bertahan sampai menit ke-20 pertandingan usai mengalami cedera karena terjangan pemain lawan.
Egy Maulana Vikri pun dimasukkan Shin Tae-yong menggantikan Rumakiek, meskipun eks pemain Lechia Gdansk itu urung melanjutkan tren positif di timnas.
Terlepas dari itu, sosok Ramai Rumakiek menjadi perbincangan hangat penikmat sepak bola Tanah Air karena aksinya bersama timnas Indonesia.
Baca Juga: Konsumsi Tomat Tiap Hari Mampu Atasi Penyakit Kronis Ini!
Merupakan anak muda asli Papua yang lahir di Jayapura pada 19 April 2002 dan merupakan adik kandung dari David Rumakiek.
Kariernya di timnas Indonesia terbilang mentereng, ia pernah membela Garuda Muda untuk usia 16 dan 18 tahun.
Bahkan di level klub pun ia sudah memperkuat tim senior Persipura pada Agustus 2021, tepatnya di laga melawan Persita dalam lanjutan Liga 1 2021.
Sama seperti saat debut di timnas, Rumakiek juga menorehkans satu gol di laga debutnya untuk Persipura Jayapura.
Baca Juga: Sudahi 4 Laga Imbang Persib, Pelatih Hanya Minta 1-0 Saja Cukup!
Setelah itu ia selalu bermain dalam lima pertandingan dalam lanjutan Liga 1 2021 hingga pekan keenam kompetisi musim ini.
Potensi Rumakiek sudah diketahui Jacksen F. Tiago selaku pelatih Persipura, hanya saja ia mengumpamakan sang pemain bak pisau bermata dua.
Meski begitu, Jacksen tak menampik jika dirinya sangat mengagumi anak asuhnya yang memiliki stamina luar biasa itu.
"Dia sebenarnya harus sangat hati-hati karena dia anak muda yang masih labil secara emosional. Kami harus sangat hati-hati untuk jaga dia," ucap Jacksen.
Baca Juga: Link Live Streaming Taiwan Vs Indonesia - Menanti Formula Shin Tae-yong
"Semua kembali ke dia sendiri, sejak awal saya sudah menilai dia, kemampuan apa yang bisa dia capai.
"Saya tak berani jamin dia bisa jadi pemain muda terbaik di musim ini. Potensi jelas ada, tapi dia masih labil.
"Dan bahaya di luar lapangan yang bisa berdampak tak baik. Dia punya modal 90 menit. Kembali ke dia.
"Harapan saya, dia ada di lingkungan sehat. Memang itu tak mudah, semoga Ramai bisa sampai akhir musim." imbuhnya.
Baca Juga: Perjuangan Salah! Sekolah Cuma 2 Jam, Sisanya Latihan Sepak Bola
Timnas Indonesia sukses mengalahkan Taiwan di leg pertama play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan skor 2-1.
Selain Ramai Rumakiek, satu gol lain timnas Indonesia dicetak oleh Evan Dimas Darmono pada menit ke-48, sementara satu gol Taiwan dicetak Heng-pin Hsu (90').
View this post on Instagram
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR