"Gelar ini juga saya persembahkan untuk kado ulang tahun papa yang jatuh tanggal 18 Oktober lalu," tegasnya.
Lewat kemenangan ini, nama Putri Kusuma Wardani dieluh-eluhkan penggemar dari Tanah Air untuk menjadi tunggal putri andalan Indonesia di masa depan.
Tak main-main, para penggemar melalui media sosial mengawal Putri untuk masuk ranking 50 besar dunia versi BWF.
Mengawal yang dimaksudkan di sini ialah selalu mendukung Putri KW untuk menjuarai setiap kompetisi yang dijalani supaya segera naik peringkatnya.
Baca Juga: French Open 2021 - Ginting & Jojo Absen dan Langsung ke Bali
Ungkapan tersebut dapat dilihat dari unggahan akun Instagram Badminton Ina yang mengumumkan daftar wakil Indonesia dalam lanjutan BWF World Tour Eropa 2021.
Seperti diketahui, Indonesia akan mengirim akilnya masing-masing ke French Open 2021 Super 750 (26-31 Okt), Belgian International Challenge 2021 (27-30 Okt) dan Finnish Junior International Series 2021 (29-31 Okt).
Pada kolom komentar, seorang netizen menuliskan, 'Pantau KW (Putri Kusuma Wardani) sampai masuk 50 besar.'
Saat tulisan ini dibuat, komentar tersebut mendapat 400 likes dan 18 reply (balasan) dan menjadi tiga komentar teratasnya.
Baca Juga: Meski Gagal Juara, Jonatan Christie Tetap Raup Ratusan Juta Rupiah dari French Open 2019
Source | : | Badminton Indonesia,BWF Tournament Software |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR