BolaStylo.com - Ranking BWF tunggal putri muda Indonesia, Putri Kusuma Wardani meningkat pesat usai hasil manis di Czech Open 2021.
Tunggal putri muda Indonesia, Putri Kusuma Wardhani berhasil membawa kabar manis dari Republik Ceko pekan lalu.
Pebulu tangkis berusia 19 tahun itu berhasil memenangi kompetisi Czech Open 2021.
Putri resmi meraih predikat juara di turnamen level international series itu usai menaklukan wakil Malaysia, Siti Nurshuhaini.
Putri menaklukan Siti dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-5 dalam kurun waktu 31 menit.
Baca Juga: Saking Sulitnya Hadapi Kento Momota, Axelsen Sampai Kepikiran Potong Kakinya dan Pergi
Kemenangan Putri ini jelas menjadi kabar gembira bagi para penggemar bulu tangkis Indonesia.
Tak cuma sekadar membawa kabar gembira, keberhasilan Putri ini juga membuat rankingnya naik drastis pekan ini.
Berdasarkan rilis ranking BWF terbaru pada 26 Oktober 2021, ranking Putri KW naik pesat 20 peringkat.
Putri yang sebelumnya menghuni peringkat 124 pun kini berada di posisi 104 dunia.
Perubahan ranking ini menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan bagi pemain muda seperti Putri.
Sementara putri mengalami kenaikan pesat, dua tunggal putri nomor 1 Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung mengalami penurunan pekan ini.
Gregoria yang sudah mulai bangkit harus menerima kenyataan turun satu strip dari posii 21 menjadi 22 dunia.
Hal yang sama juga terjadi pada Ruselli Hartawan, tunggal putri Indonesia itu turun satu peringkat dari posisi 42 ke 43 dunia.
Terlepas dari itu, ranking top 10 dunia tunggal putri tak memiliki perubahan berarti.
Posisi pertama masih diduduki oleg wakil Taiwan, Tai Tzu Ying disusul oleh Chen Yu Fei (China) dan Nozomi Okuhara di posisi kedua dan ketiga.
Berikutnya, Carolina Marin asal Spanyol masih betah menduduki posisi keempat.
Sementara posisi kelima dihuni oleh Akane Yamaguchi yang baru saja memenangi Denmark Open 2021 disusul Ratchanok Intanon (Thailan), Pusarla Venkata Sindhu (India), An Se Young (Korea), He Bing Jiao (China) dan Pornpawee Chochuwong (Thailand) di posisi 10 dunia.
View this post on Instagram
Source | : | BWFBadminton.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR