Marcus/Kevin batal bertanding karena lawannya, Joel Eipe/Rasmus Kjaer mundur dari turnamen dan diputuskan untuk langsung lolos ke babak kedua.
Sementara itu, Shesar Hiren Rhustavito akan bertanding melawan tunggal putra Kanada, Brian Yang di lapangan 3.
Beralih ke nomor ganda putri, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah akan menjajal kemampuan pasangan asal Denmark, Amalie Magelund/Freja Ravn.
Kemudian ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia).
Terakhir pada nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung akan melawan unggulan ketujuh turnamen, Mia Blichfeldt (Denmark).
Adapun turnamen French Open 2021 sendiri baru dapat disaksikan melalui siaran langsung TVRI Nasional dan TVRI Sport HD setelah memasuki babak 16 besar pada Kamis (28/10).
Meski begitu, pantauan babak 32 besar pada Selasa (26/10) dan Rabu (27/10) tetap dapat disaksikan melalui live score dari laman bwfworldtour.bwfbadminton.com.
Baca Juga: Terungkap, Ini Alasan Akane Yamaguchi Jarang Minta Break di Tengah Pertandingan
Source | : | Instagram,bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR