BolaStylo.com - Antonio Conte santer disebut menjadi suksesor Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United, satu pemain bahkan sudah dikantongi untuk direkrut.
Ujung dari kekalahan Manchester United dari Liverpool pada pekan kesembilan Premier League musim ini masih belum tertebak, utamanya masa depan Ole Gunnar Solskjaer.
Kabar ditunjuknya Antonio Conte sebagai pengganti Ole Gunnar Solskjaer semakin gencar berhembus, kini muncul satu nama yang bakal jadi rekrutan pertama.
Dilansir BolaStylo.com dari Mirror, sektor pertahanan bakal dipermak Antonio Conte jika resmi ditunjuk menjadi manajer klub berjuluk Setan Merah itu.
Dalam laporan yang sama, Conte disebut akan memboyong salah satu mantan anak asuhnya di Inter Milan ke Old Trafford, dialah Stefan de Vrij.
Baca Juga: Gara-gara Kabar Barca Pecat Koeman, Fan Man United Makin Murka dengan Solskjaer
Musim lalu De Vrij menjadi andalan Conte dalam 32 pertandingan di semua kompetisi, hingga berbuah scudetto untuk kali pertama setelah 11 tahun.
Pemain 54 caps timnas Belanda itu sempat menjadi andalan Feyenord dan Lazio di awal kariernya menjadi pesepak bola profesional.
Nantinya De Vrij bakal dijadikan Conte tandem Harry Maguire dan Raphael Varane di lini pertahanan Man United.
Rencana ini bakal berjalan mulus jika tidak ada halangan, sayangnya hal ini muncul dari sang agen yang juga bekerja untuk Paul Pogba, Mino Raiola.
Baca Juga: Respons Messi Usai Xavi Hernandez Disebut Bakal Tangani Barcelona
Mahar 25 juta poundsterling atau sekitar Rp487 miliar menjadi dana yang harus dikeluarkan Man United untuk De Vrij, bukan berarti tak bisa bertambah.
Kehadiran Mino Raiola selaku agen sang pemain disebut bakal menjadi hambatan tersendiri untuk klub yang bermarkas di Stadion Old Trafford itu.
Bagi Conte, De Vrij merupakan pemain yang penting karena perannya sama dengan Leonardo Bonucci di samping tipe permainan keduanya juga sama.
Menarik dinantikan bagaimana kelanjutan romantisme Solksjaer bersama Man United, apakah akan berlanjut atau perannya bakal digantikan Antonio Conte.
Baca Juga: Bukannya Pulang ke Indonesia, Rexy Mainaky Kembali ke Malaysia Gara-gara Hal Ini
View this post on Instagram
Source | : | Mirror |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR