BolaStylo.com - Manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson pernah dilempar Pizza saat berada di Old Trafford dalam duel melawan Arsenal di Liga Inggris.
Keributan besar menjadi drama di jeda babak pertama duel Manchester United melawan Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris di tahun 2004.
Saat itu kedua kubu hendak memasuki lorong Stadion Old Trafford, namun justru ketegangan terjadi antarpemain Man United dan Arsenal.
Sampai-sampai Sir Alex Ferguson menjadi korban pelemparan pizza oleh seorang yang sebelumnya tidak diketahui identitasnya.
Saking terkenalnya, insiden tersebut dikenal sebagai Battle of Buffet karena pada saat itu Ferguson juga tidak mengetahui siapa pelaku pelemparan.
Baca Juga: Kunci Sukses Manchester United Bantai Tottenham, Ada di Solskjaer!
Hingga akhirnya setelah 13 tahun terkuak siapa pelakunya, berawal dari salah satu episode dalam acara komedi Liga Inggris, Sky's A League of Their Town.
Adalah Cesc Fabregas, bintang Arsenal yang saat itu masih berusia 17 tahun jadi biang kerok Ferguson terkena lemparan pizza.
"Saya tiba-tiba mendengar suara dari lorong dan berpikir apa yang sedang terjadi. Jadi saya keluar dengan sepotong pizza," ucap Fabregas dikutip dari Give Me Sport.
"Saya melihat Sol Campbell, Rio Ferdinand, Martin Keown dan semua pemain saling mendorong. Saya ingin terlibat, tapi tak tahu bagaimana.
Baca Juga: French Open 2021 - Marcus/Kevin ke Final, Herry IP: Belum 100 Persen!
"Hingga akhirnya saya memilih untuk melemparkan pizza saja." imbuhnya.
Setelah mengakui apa yang dilakukannya saat itu, Fabregas pun mengutarakan permintaan maaf ke Sir Alex Ferguson juga di acara yang sama.
Mantan bintang Barcelona itu mengaku tidak bermaksud mengenai Ferguson ketika melempar pizza ke arah kerumunan pemain yang sedang terlibat keributan.
View this post on Instagram
Source | : | Givemesport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR