BolaStylo.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solksjaer dinilai sebagai orang yang beruntung dari datangnya Antonio Conte ke Tottenham Hotspur.
Kabar mengejutkan datang dari salah satu raksasa Liga Inggris, Tottenham Hotspur yang resmi menggaet Antonio Conte sebagai pelatih anyar.
Hal tersebut terjadi usai pelatih sebelumnya Nuno Espirito Santo secara resmi dipecat manajemen Tottenham Hotspur pada Senin (1/11/2021) waktu setempat.
Meski baru mengemas 17 pertandingan, namun skuad asuhan Nuno Espirito ini sudah menelan total 7 kekalahan.
Baca Juga: Terkenal Ganas di Lapangan, Nyali Praveen Jordan Langsung Ciut Tiap Ketemu Makanan Ini
Di mana 5 kekalahan Spurs didapat di kompetisi Liga Inggris, 1 hasil minor saat UEFA Conference League dan 1 kekalahan di Kualifikasi UEFA Conference League.
Apalagi di laga terakhirnya, Spurs harus menelan pil pahit di kandang sendiri kala ditalukkan Man United dengan skor 0-3 pada Minggu (31/10/2021).
Usai kalah dari skuad asuhan Ole Gunnar Solksjaer itulah, Nuno Espirito Santo kemudian menerima kenyataan buruk dipecat oleh manajemen Spurs.
Hal itu pun membuat Manchester United dan Ole Gunnar Solksjaer sedikit banyak berperan dalam karamnya karir Nuno di Tottenham.
Baca Juga: Pedih, Masalah yang Campur Aduk Bikin Saddil Ramdani Terancam Tak Bisa Bela Timnas Indonesia!
Source | : | BolaSport.com,Sky Sports,Transfermarkt |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR