BolaStylo.com - Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini merasa Atalanta telah mengalahkan Manchester United jika tak ada momen ajaib yang diciptakan Cristiano Ronaldo.
Pertandingan Grup F Liga Champions musim ini, yang digelar di Stadion Atleti Azzuri (3/11/2021) antara Atalanta vs Manchester United berakhir dengan skor 2-2.
Adapun Atalanta sempat dua kali memimpin kedudukan di babak pertama berkat gol Josip Ilicic (menit ke-12') dan pada babak kedua lewat gol Duvan Zapata (56').
Sayangnya bagi tim tuan rumah, Cristiano Ronaldo menyelamatkan Manchester United lewat brace ciptaannya di akhir babak pertama (45+1') dan babak kedua (90+1').
Hasil imbang sudah cukup untuk membawa Man United memuncaki klasemen sementara Grup F dengan 7 poin, unggul head-to head dari Villarreal di posisi kedua.
Di sisi lain, Atalanta masih tertahan di posisi ketiga klasemen Grup F dengan perolehan 5 poin saja.
Melihat hasil tersebut, pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini mencoba menerima dengan lapang dada.
Baca Juga: Lionel Messi Gegerkan Publik Usai Keinginannya Kembali Berkarir di Barcelona!
Karena pada dasarnya, Gian Piero Gasperini merasa bahwa Atalanta berhasil mengalahkan Manchester United saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri.
Gasperini mengklaim Atalanta mampu menundukan Man United jika tidak ada momen ajaib yang diciptakan Cristiano Ronaldo di akhir babak pertama dan kedua.
"Saya merasa baik, itu adalah malam yang fantastis," kata Gasperini dilansir BolaStylo dari Football Italia (3/11/2021).
"Jelas, hasil pertandingan tanpa momen ajaib Ronaldo akan membuatnya lebih baik," imbuhnya.
Baca Juga: Bantu Manchetes United Kalahkan Tottenham, Cristiano Ronalo: Tugas Saya adalah Membantu Tim
"Tetapi kami akhirnya harus merayakannya (hasil imbang) di depan para penggemar kami dengan salah satu klub terbesar di Eropa.
"Kemenangan akan menjadi yang terbaik, tetapi kami nyaris memilikinya.
Pelatih asal Italia itu mengklaim tetap merasa senang meski hanya mampu meraih hasil imbang melawan Manchester United.
"Kami merasa sangat bangga, 80 persen senang dan 20 persen menyesal karena kebobolan di menit akhir pertandingan, itu mengecewakan." tegasnya.
Baca Juga: Tak Terganggu Kritikan, Cristiano Ronaldo: Saya Telah Bermain Sepak Bola Selama 18 Tahun
Meskipun kesal dengan Cristiano Ronaldo yang merusak momen kemenangan Atalanta, Gasperini tetap memuji CR7.
"Beberapa bahkan mengatakan dia adalah masalah, bayangkan Ronaldo sebagai masalah!
"Dia (tendangan Ronaldo) tidak pernah meleset dari target, mencetak gol di paruh waktu pertama, menyelamatkan (Man United) di paruh akhir laga," kata Gasperini.
View this post on Instagram
Source | : | Football Italia |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR