BolaStylo.com - Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo dikabarkan tidak akan tampil di pertandingan melawan Persija Jakarta.
Seri kedua Liga 1 musim 2021-2022 akan segera berakhir di awal bulan November tahun ini.
Dengan demikian, seluruh tim akan mengikuti gelaran seri ketiga Liga 1 pada akhir bulan November mendatang.
Dua raksasa Liga 1 Persib Bandung dan Persija Jakarta akan saling bertemu di pertandingan perdana seri ketiga Liga 1 nanti.
Baca Juga: Awalnya Ratu Bulu Tangkis Thailand Ini Minta Dukungan, Balasan Netizen Malah Begini!
Rencananya, laga pekan ke-12 itu akan berlangsung pada 20 November 2021 mendatang.
Alhasil, rivalitas kedua raksasa Liga 1 ini bakal banyak menyita perhatian pecinta sepak bola tanah air.
Di mana pada laga tersebut, pasukan Pangeran Biru ditantang untuk dapat mempertahankan status tak terkalahkan (unbeaten) mereka.
Terlebih pada musim ini, skuad asuhan Robert Rene Alberts itu masih belum terkalahkan dari 11 laga.
Baca Juga: Hylo Open 2021 - Usung Semangat Tokoh Dunia, Gal Gadot Indonesia Tetap Tegar!
Namun di laga perdana seri ketiga nanti, Maung Bandung bakal kehilangan salah satu bek unggulannya, Victor Igbonefo.
Di mana pemain yang juga membela Timnas Indonesia itu tak dapat bermain akibat hukuman akumulasi tiga kartu kuning.
Terutama pada laga pekan ke-11 saat menghadapi Persela Lamongan di Stadion Maguwoharjo, Sleman (4/11/2021), Pemain naturalisasi asal Nigeria ini harus diganjar kartu kuning
Serta tambahan kartu kuning pada laga melawan Borneo FC dan Persikabo 1973 di seri pertama.
Baca Juga: Jelang Derby Manchester, Begini Sanjungan Pep Guardiola untuk Setan Merah!
Dengan dipastikan tak dapat tampil saat laga melawan Persija nanti, tembok pertahanan Maung Bandung pun diprediksi bakal kesulitan menghalau lajunya serangan Marco Simic dkk.
Beruntung bagi Maung Bandung yang masih memiliki nama-nama hebat seperti Nick Kuipers, Zalnando, Bayu Fiqri dan Mario Jardel masih bisa diandalkan di posisi bek tengah.
View this post on Instagram
Source | : | Liga Indonesia,Persib Bandung |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR