BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui memiliki beberapa pemain naturalisasi yang diincar untuk memperkuat skuad Garuda.
Hal itu, diungkapkan Shin Tae-yong ketika berbicara tentang Jordi Amat, seorang pemain keturunan Indonesia.
Shin Tae-yong mengaku baru mendengar nama Jordi Amat.
Namun terlepas dari itu, dia memiliki keinginan untuk mendatangkan beberapa pemain.
“Untuk Jordi Amat, saya pertama kali dengar, ada beberapa pemain luar negeri yang sebenarnya diinginkan," ujar Shin.
Shin pun menyayangkan sikap PSSI yang tidak bergerak cepat untuk memproses pemain-pemain keturunan itu.
Pemain asal Korea Selatan itu tidak menyebut siapa saja pemain yang dia inginkan.
Baca Juga: Optimistis Shin Tae-yong di Piala AFF 2020 Melihat Perkembangan Timnas Indonesia
Shin menjelaskan jika harus berdiskusi dengan PSSI dulu.
Dia mengatakan bahwa pemain-pemain itu tak perlu dinaturalisasi karena memiliki darah Indonesia.
“Masih dibicarakan dulu dengan PSSI, pemain-pemain tersebut pun tak perlu dinaturalisasi karena punya darah Indonesia, pemain-pemain itu pun bisa memperkuat timnas Indonesia,” ujar Shin.
Sementara itu, Shin saat ini disibukkan dengan persiapa timnas Indonesia untuk gelaran Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia berlatih di Jakarta sejak Senin (8/11/2021).
Selanjutnya timnas Indonesia akan ke Turki pada Rabu (10/11/2021) untuk menjalani pemusatan latihan.
Timnas Indonesia juga memiliki agenda uji coba melawan Afghanistan (16/11/2021) dan Myanmar (25/11/2021).
Source | : | kompas |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |
KOMENTAR