BolaSylo.com - Pelatih ganda campuran Indonesia, Nova Widianto mengaku sangat kecewa dengan penampilan Praveen/Melati di Indonesia Masters 2021.
Praveen/Melati mendapatkan kekalahan dari wakil non-unggulan asal India, Dhruv Kapila/Reddy N. Sikki.
Bertanding di Bali International Convention Centre, Rabu (17/11/2021), Praveen/Melati kalah 11-21, 20-22.
Nova geram dengan hasil ini lantaran Praveen/Melati tidak terlihat bermain dengan penuh daya juang.
Dia bahkan mengatakan sudah bosan dengan alasan kalah karena komunikasi yang tidak baik.
"Saya lihat kemarin mainnya tidak ada fight, motivasinya tak ada. Kita tidak perlu bicara soal komunikasi. Saya rasa sudah pada bosan dengan alasan itu.
"Saya tidak masalah mereka tidak mengobrol di lapangan, asalkan mereka tampil maksimal. Bukannya meremehkan, tetapi lawannya ada di bawah mereka.
"Mereka tidak ada rasa tanggung jawabnya. Main di kandang sendiri, rasa tidak mau kalah itu harus ada. Kalau mereka grogi, tetapi sudah maksimal tidak masalah," kata Nova.
Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Wakil Indonesia Tersisa Empat, Greysia/Apriyani Tetap Jaga Fokus
Source | : | kompas,BolaStylo |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |
KOMENTAR