BolaStylo.com - Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik membongkar kunci kemenangan mereka mengalahkan Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) di Indonesia Masters 2021.
Aaron Chia/Soh Wooi Yik menorehkan sejarah usai menumbangkan wakil tuan rumah di babak 16 besar Indonesia Masters 2021.
Pada babak 16 besar, Aaron Chia/Soh Wooi Yik mengalahkan ganda putra Indonesia, Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim lewat straight game dengan skor 21-12, 21-8.
Kini, Aaron Chia/Soh Wooi Yik menorehkan sejarah saat menumbangkan ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin di babak perempat final Indonesia Masters 2021.
Ganda putra terbaik Malaysia itu menumbangkan Lee Yang/Wang Chi-Lin yang berstatus unggulan ketiga turnamen lewat dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-15.
Hasil pertandingan tersebut menjadi tonggak sejarah bagi Aaron/Soh sebagai kemenangan pertama mereka atas Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Usai pertandingan berakhir, Aaron Chia mengklaim kemenangan atas peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu meningkatkan kepercayaan diri mereka.
Source | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR