BolaStylo.com - Pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya mengatakan jika fisik para pemain skuad Pangeran Biru akan keteteran mengahdapi laga yang sangat padat.
Seri ketiga Liga 1 Indonesia nampaknya menjadi permulaan yang kurang baik bagi Persib Bandung.
Pasalnya, skuad asuhan Robert Rene Alberts ini baru menenalan kekalahan perdana di kompetisi Liga 1 musim 2021-2022.
Bermain di laga perdana seri ketiga pada Sabtu (20/11/2021) di Stadion Manahan Solo, skuad Maung Bandung menelan kekalahan 0-1 dari Persija Jakarta.
Baca Juga: Tembus Final Indonesia Masters 2021, Wakil Hong Kong Akui Sedang On Fire
Adapun gol tunggal di laga tersebut mampu ditorehkan penyerang unggulan Macan Kemayoran, Marko Simic pada menit ke-45+1.
Atas kekalahan tersebut, Marc Klok dkk harus rela melepas status tak terkalahkan (unbeaten) mereka di Liga 1 2021-2022.
Persib sebelumnya berhasil mengemas 11 pertandingan tanpa menelan kekalahan.
Namun sayang, pada laga ke-12 di pertandingan perdana seri ketiga Liga 1 mereka harus menelan pil pahit.
Baca Juga: Nol Gelar di Kandang, Taufik Hidayat Geram & Sentil Hal Ini ke PBSI!
Tak hanya itu, Maung Bandung juga akan menghadapi situasi yang sulit dengan sederet pertandingan padat ke depannya.
Hal itu disampaikan oleh pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya.
"Seri ketiga akan berat sekali karena dalam kurun waktu enam minggu harus menyelesaikan delapan pertandingan."
"Waktu dari setiap pertandingan sekitar 3-4 hari," ujar Yaya dikutip BolaStylo dari laman resmi Persib Bandung.
Baca Juga: Bali Jadi Saksi Bisu Perjalanan Indah Momota & An Se-young yang Berhasil Pecahkan Rekor!
Di mana, pada 2 laga berikutnya Persib harus menghadapi dua tim papan atas, Persiraja dan Arema FC.
Pertandingan melawan Persiraja akan berguir pada Rabu (24/11/2021).
Sedangkan melawan Arema FC akan berlangsung pada Minggu (28/11/2021).
"Terus terang dengan metode yang ada, bukan hal mudah dalam waktu seminggu mencapai performa yang bisa dibilang 100 persen."
Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Deretan Perang Saudara di Babak Pertama! Indonesia Jadi Tumbalnya
"Bisa 80 persen sudah cukup bagus."
"Terpenting saat ini adalah terus meningkatkan dan mempertahankan apa yang sudah menjadi hal positif," pungkas Yaya.
View this post on Instagram
Source | : | Persib.co.id |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR