BolaStylo.com - Bencana dari BWF World Tour Finals 2021 kembali berlanjut dengan cederanya sejumlah pemain hanya dalam dua hari, Rabu dan Kamis (1-2 Desember).
Seperti diketahui, jadwal kompetisi bulu tangkis pada tahun ini begitu padat setelah Olimpiade Tokyo 2021 berakhir.
Nampaknya hal itu secara tak langsung berdampak pada kebugaran sejumlah pemain di puncak turnamen tahunan BWF World Tour Finals 2021.
BWF World Tour Finals 2021 yang digelar selama 1-5 Desember berlangsung hanya dua hari setelah berakhirnya Indonesia Open 2021 (21-28 November).
Terhitung dari dua hari WTF yang telah berlangsung, terdapat empat pemain yang sudah gugur karena cedera.
Termasuk salah satu di antaranya ialah tunggal putra Jepang, Kento Momota yang mengalami cedera di laga perdananya.
Kento Momota, yang tergabung dalam grup A tunggal putra mengalami cedera saat melakoni laga perdananya di WTF melawan bocah ajaib India, Lakshya Sen (20 tahun).
Baca Juga: Ungkapan Penuh Penyesalan Pram/Yere Usai Tersingkir dari BWF World Tour Finals 2021
Source | : | Antara,kompas,bwfworldtourfinals.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR