BolaStylo.com - Ditengah kegemilangan Thailand untuk merengkuh juara Piala AFF 2020, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sudah menyerah?
Kesempatan Timnas Indonesia untuk membalikkan keadaan di leg kedua final Piala AFF 2020 memang cukup berat.
Pasalnya, Thailand dengan kekuatan dari pemain-pemain bintangnya mampu menutup pola permainan apik Indonesia di leg pertama (29/12/2021).
Di mana skuad Gajah Perang mampu mengakhiri laga leg pertama dengan skor 4-0 atas Indonesia.
Baca Juga: AFF 2020 - Ini Alasan Penonton Singapura Dukung Thailand & Soraki Asnawi!
Tentu, kemenangan telak itu juga didasari pola dan strategi gemilang dari Thailand.
Sepanjang 90 menit waktu normal saja, Thailand mampu terus menekan gawang Garuda dengan 19 tendangan dan 9 tepat ke arah gawang.
Sedangkan Evan Dimas dkk hanya mampu melesatkan 4 tendangan dan hanya 1 yang mengarah ke gawang.
Oleh karena itu, pelatih Thailand Alexandre Polking menyebut jika kemenangan di leg pertama itu menjadi modal berharga bagi skuadnya.
Baca Juga: Pernah Unggul di Klub Rival Abadi, Persija Berikan Pemain Ini Nomor Spesial
Source | : | Kompas.com,Siamsport.co.th.,AFF SUZUKI CUP |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR