BolaStylo.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjajikan kemenangan saat bertanding di leg kedua dengan Pratama Arhan yang berpotensi dimainkan.
Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan leg kedua kontra Thailand pada Sabtu (1/1/2022) malam WIB.
Tentu, laga tersebut menjadi penentu bagi kedua tim untuk memastikan siapa yang berhak merengkuh trofi Piala AFF 2020.
Thailand yang sudah berada di atas angin karenga unggul 4-0 pun bakal lebih leluasa bermain saat leg kedua nanti.
Baca Juga: AFF 2020 - Indonesia Jadi Role Model Singapura, Ingin Membaik di Bawah Tangan Orang Korea!
Sementara itu, Timnas Indonesia harus mati-matian untuk mempersiapkan diri agar dapat melampaui keunggulan Thailand di leg pertama kemarin (29/12/2021).
Meski nampaknya bakal mustahil, namun pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan sangat optimis untuk menang.
Dilansir dari kanal YouTube PSSI, Shin berjanji akan membawa kemenangan untuk Timnas Indonesia.
Baca Juga: AFF 2020 - Kabar Timnas Jelang Leg Kedua, Shin Tae-yong: Pemain Minim Pengalaman!
"Saya percaya pemain akan menampilkan permainan terbaik."
"Saya yakin menang di pertandingan kedua," ucap Shin Tae-yong.
Pelatih asal Korea Selatan itu memberikan satu kunci agar dapat meraih kemenangan.
Bahwa anak didiknya harus tampil lebih tenang lagi di leg kedua Piala AFF 2020 nanti.
Baca Juga: AFF 2020 - Karier Si Messi Thailand Melejit, Sang Pelatih: Acuan Bagi Para Pemain Asean!
"Untuk leg kedua, memang harus menang dengan skor lumayan banyak untuk membalik keadaan."
"Tapi lebih penting harus main lebih tenang," tegas Shin.
Apalagi di leg kedua nanti, Shin Tae-yong bisa memasang Pratama Arhan yang sudah terbebas dari hukuman larangan bertanding.
Di mana sebelumnya, pada leg pertama melawan Thailand, Arhan tidak dapat tampil akibat akumulasi kartu kuning.
Baca Juga: Piala AFF 2020 Jadi Tugas Berat KH Yudo & Kawin Thamsatchanan di Tengah Kabar Duka!
Di sisi lain, Arhan mengaku siap dimainkan dan dalam kondisi yang baik menjelang laga leg kedua.
"Kondisi saya sangat baik untuk bertanding di leg kedua nanti," kata Arhan.
View this post on Instagram
Source | : | YouTube PSSI |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR