BolaStylo.com - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand mengecam kekalahan pasukan Ralf Rangnick dari Wolves di Old Trafford yang merusak rekor hampir setengah abad.
Rio Ferdinand nampak emosi melihat pasukan Ralf Rangnick menelan kekalahan memalukan dari Wolves di markas sendiri, Old Trafford.
Bermain pada Selasa (4/1/2022) malam WIB, Manchester United dikalahkan Wolves 0-1 lewat gol telat Joao Moutinho di menit ke-82.
Rio Ferdinand malu karena kekalahan ini merupakan yang pertama kalinya dialami Manchester United sejak 42 tahun lamanya.
Selama 42 tahun sebelumnya dalam pertandingan Liga Inggris, Wolves belum pernah mengalahkan Setan Merah di Old Trafford.
Selain itu, Ferdinand marah karena melihat pasukan Ralf Rangnick terlihat kewalahan untuk mendominasi pertandingan.
Meski unggul penguasaan bola (52 persen), Manchester United hanya membuat 9 tembakan (2 tepat sasaran) sementara Wolves mendominasi dengan 19 tembakan (6).
Baca Juga: Antonio Conte Lebih Cocok Tangani Man United Ketimbang Ralf Rangnick
Adapun kekalahan ini membuat Rio Ferdinand mempertanyakan pengaruh Ralf Rangnick terhadap skuat bertabur bintang Manchester United.
Melalui channel Youtube-nya, Ferdinand menyemprot beberapa pemain Manchester United yang bermain 'sangat buruk' dan dampak kedatangan Rangnick.
Tim asuhan Rangnick kekurangan kreativitas, kesulitan membuat peluang dan hanya bisa berterima kasih kepada David de Gea yang menjaga mereka selama 81 menit.
"Saya pikir itu adalah bagian besar dari masalah kami," kata Rio Ferdinand dilansir BolaStylo dari Mirror UK.
Baca Juga: Man United Sangat Kacau, Tak Pantas Sekarang Menilai Kualitas Ralf Rangnick
"Kami tidak cukup mengontrol permainan dan itu mempengaruhi permainan tiap pemain serta bentuk tim.
"Saya pikir ada begitu banyak yang harus ditingkatkan, secara individu dan permainan tim karena terlihat beberapa pemain tidak cocok dengan strategi tertentu.
"Terlihat jelas pemain tertentu tidak menunjukkan permainan terbaik mereka yang sebenarnya.
"Kami belum melihat Sancho yang seperti saat masih di Dortmund, Rashford pun terlihat hanya seperti bayangan dirinya yang dulu.
Baca Juga: Man United Bonyok di Old Trafford, Ralf Rangnick: Pemain dan Tim Sama-sama Buruk!
"Cavani tidak dalam kondisi on-fire, Wan-Bissaka dan bahkan Maguire tampil kurang percaya diri.
"Saya menunggu para pemain secara individu untuk dibangun dan itu salah satu poin kunci besar.
"Saya pikir itu akan menjadi kejutan nyata, dan lompatan nyata dan perubahan nyata ketika manajer baru ini masuk." pungkasnya.
Adapun kekalahan ini membuat Man United melewatkan kesempatan untuk mengejar empat besar dan melewati Tottenham hotspur di urutan keenam.
Mereka tertahan di peringkat ketujuh dengan 31 poin dan justru memangkas jarak dari Wolves di peringkat kedelapan dengan perolehan 28 poin.
View this post on Instagram
Source | : | mirror.co.uk |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR