"Saya tidak pernah memikirkan mengenai perbedaan usia kami, tidak apa-apa dia usia 20 atau 30 tahun, dia tetap pasangan saya. Apa yang paling penting adalah komunikasi kami dalam lapangan," tutur Chan.
Selain tak peduli soal perbedaan usia, Chan juga rela datang lebih awal demi mempersiapkan dirinya dan pasangannya.
Karena itu, ia juga percaya diri dengan kombinasi barunya tersebut.
"Saya rasa tidak ada masalah besar bagi kami untuk menghadapi laga babak pertama dan kedua. Tantangan sebenarnya mungkin dimulai di perempat final. Sejauh ini, semuanya baik-baik saja. Valeree pemain muda dan cepat, jadi saya ikuti saja.
“Dia masih muda dari ganda putri hingga ganda campuran, masih banyak keterampilan ganda campuran yang harus dipelajari. Makanya minggu lalu, saya datang lebih awal (untuk latihan) untuk berpasangan dengannya sehingga saya bisa melihat kombinasi kami," dia berkata.
Pasangan Chan/Valerie ini pun akan mencoba kemampuan mereka di India Open 2022 pada 11-16 Januari 2022 mendatang.
View this post on Instagram
Source | : | Bharian.com.my |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR