BolaStylo.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memberikan komentar usai ganjaran kartu merah kepada Ricky Kambuaya.
Pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2021-2022 antara Persebaya vs Bhayangkara FC menjadi perhatian publik.
Pasalnya, salah satu pemain Timnas Indonesia yang bermain cukup gemilang di Piala AFF 2020 lalu, Ricky Kambuaya mendapatkan ganjaran kartu merah.
Bukan tanpa alasan, Ricky Kambuaya melakukan pelanggaran yang menabrak kiper Bhayangkara FC, Awan Seto di menit akhir pertandingan paruh kedua laga.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ditinggal Dua Asistennya, Nova Arianto Angkat Bicara!
Tepatnya saat Ricky yang ingin memeriksa kondisi Awan Seto saat tergeletak di atas lapangan, cekcok dengan pemain Bhayangkara FC, Wahyu Subo Seto.
Selain ganjaran kartu merah kepada Ricky, laga tersebut juga menyorot tindakan tak terpuji Wahyu Subo Seto.
Di mana dalam satu momen Wahyu Subo Seto menghempaskan tangan kanannya ke arah kepala Ricky.
Terlebih saat pemukulan terhadap Ricky itu terekam jelas oleh kamera, sementara para pemain Bhayangkara lainnya mencoba untuk menenangkan bintang timnas kelahiran Sorong itu.
Baca Juga: Kontroversi Haruna Soemitro Soal Pelatih Timnas, Ketum PSSI: Orang Boleh Berpendapat
Sayang, ganjaran kartu merah kepada Ricky Kambuaya sangat berbahaya sekali mengingat dirinya sempat menjadi salah satu man of teh match di laga Piala AFF 2020.
Atas kejadian tersebut, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso buka suara.
Bagi Aji, kejadian tersebut sungguh sangat disayangkan dan enggan menyalahkan gelandang kesayangannya tersebut.
"Memang cukup disayangkan ya Kambuaya mendapatkan kartu merah," ucap Aji dilansir dari BolaSport.com
Baca Juga: Sikap Tegas Shin Tae-yong, Wonderkid Liga 1 Sempat Kena Sentil
Namun, Aji mengingatkan harusnya geladang unggulan Timnas Indonesia itu harus lebih berhati-hati lagi.
"Yang pertama dia mendapatkan kartu kuning seharusnya lebih berhati-hati, tapi mungkin memang dalam kondisi dia lari kencang mungkin susah untuk mengeremnya akhirnya dia masuk sekalian."
Laga tersebut berhasil dimenangkan oleh Bhayangkara FC dengan skor 2-1 atas Persebaya.
Kemenangan tersebut juga membawa Evan Dimas dkk berada di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 43 poin.
Baca Juga: Elkan Baggott & Wonderkid Liga 1 Ini Jadi Kejutan Pemain Panggilan Shin Tae-yong!
Sedangkan pasukan Bajul Ijo tertahan di peringkat empat klasemen sementara Liga 1 2021 dengan raihan 39 poin.
View this post on Instagram
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR