BolaStylo.com - Mantan striker Arsenal, Emmanuel Adebayor turut angkat bicara dengan nasib buruk Pierre-Emerick Aubameyang yang disia-siakan The Gunners.
Pierre-Emerick Aubameyang memang telah dicoret dari skuat Arsenal sejak Desember 2021 lalu setelah melakukan tindakan indispliner.
Selain dicoret Mikel Arteta dari skuatnya, ban kapten yang melingkat di lengan Pierre-Emerick Aubameyang juga turut dicabut.
Prihatin dengan situasi Aubameyang di Arsenal, Emmanuel Adebayor selaku mantan striker The Gunners turut menyuarakan pendapatnya.
Bagi Adebayor, karier Aubameyang di Arsenal sudah tamat karena klub yang saat ini bermarkas di Stadion Emirates itu tak tahu kata maaf.
Baca Juga: Manfaat Ajaib Kulit Pisang yang Jarang Orang Tahu, Bisa Bikin Mulus Bagian Tubuh Ini
Bukan saat ini saja, kondisi seperti itu diakui Adebayor sudah terjadi sejak jamannya dahulu sebagai salah satu anak buah Arsene Wenger.
"Saya tahu dia pasti akan melalui banyak hal, karena begitulah Arsenal. Anda tidak dapat melakukan apa pun yang Anda lakukan," ucap Adebayor dikutip dari The Sun.
"Mereka tidak pernah belajar atau mereka tidak pernah tahu bagaimana memaafkan. Jadi, saya tahu dia akan melalui banyak hal.
"Namun dia pemain yang kuat, dia pemain yang bagus, dia pemain yang fantastis. Saya berharap yang terbaik untuknya.
Baca Juga: Disemprot Sean Gelael Masalah Cuitan Balapan, Jerome Polin Respon Begini!
"Saya sudah mengiriminya pesan karena kami hanya ingin dia bangkit kembali. Dia saudara Afrika kami dan kami ingin dia terus mewakili Afrika.
"Seperti yang dia lakukan sebelum masalah menimpanya," imbuhnya.
Hal ini bisa diungkapkan Adebayor karena selama tiga musim membela Arsenal, ia pun pernah mengalami momen yang sama seperti Aubameyang saat ini.
"Ini yang saya tahu karena itu terjadi pada saya juga. Tidak dengan cara yang sama, tapi mendapat jalan pulang di Arsenal, saya akan terkejut," ujar Adebayor.
Baca Juga: Statement Tegas Lee Chong Wei Soal Nasib Lee Zii Zia: Tak Ada Menang atau Kalah!
"Akan tetapi seperti yang saya katakan, dia pemain hebat jadi mari kita lihat bagaimana dia berakhir." imbuhnya.
View this post on Instagram
Source | : | Thesun.co.uk |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR