BolaStylo.com - Tim bulu tangkis putra dan putri Malaysia menyamai rekor fantastis Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2022.
Tim putra dan putri Indonesia menorehkan rekor fantastis di babak grup Kejuaraan Beregu Asia 2022.
Tim putra Indonesia memenangkan dua laga pertama mereka di grup A melawan Hongkong (4-1) dan Korea Selatan (3-2).
Begitu pula tim putri Indonesia, yang sukses menyapu bersih tiga pertandingan di grup Z melawan Hongkong (4-1), Kazakhstan (5-0), dan Korea Selatan (3-2).
Baca Juga: Kesuksesan Besar Skuad Muda Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2022, Tim Putri Luar Biasa!
Hasil tersebut mengantarkan tim putri Indonesia melaju ke babak semifinal sebagai juara grup Z.
Sementara tim putra Indonesia juga dipastikan lolos ke semifinal meski masih menyisakan laga pamungkas grup A melawan India pada hari ini (18/2/2022).
Di sisi lain, Malaysia yang menjadi tuan rumah Kejuaraan Beregu Asia 2022 juga mampu menyamai rekor fantastis Indonesia di babak grup.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Wow, Indonesia Juara Grup Berkat ABG 18 Tahun Ini!
Source | : | BWFBadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR