Nampaknya, keputusan timnas Polandia tak sudi memainkan pertandingan melawan Rusia terdapat campur tangan sang kapten, Robert Lewandowski.
Sebab, Robert Lewandowski telah lebih dulu berbicara untuk menentang agresi perang Rusia Ukraina.
Tepatnya pada Jumat (25/2/2022) malam pekan kemarin, atau sesaat setelah Rusia menyerang sebagian wilayah Ukraina, Robert Lewandowski buka suara.
Melalui media sosial miliknya, Lewandowski mengutuk langkah invasi yang dilakukan Presiden Rusia, Vladimir Putin yang merusak perdamaian.
Baca Juga: Ini Dia Pesepak Bola Rusia Pertama yang Berani Menentang Keputusan Perang Vladimir Putin
"Segala sesuatu yang indah dalam olahraga bertentangan dengan apa yang dibawa perang." kata penyerang Bayern Muenchen itu.
"Untuk semua orang yang menghargai kebebasan dan perdamaian, ini adalah saat solidaritas dengan para korban agresi militer (Rusia) terhadap Ukraina.
"Sebagai kapten timnas, saya akan berbicara dengan rekan satu tim saya tentang pertandingan dengan Rusia untuk menemukan posisi yang sama dalam masalah ini.
"Dan menyampaikannya kepada presiden Asosiasi Sepak Bola Polandia sesegera mungkin."
Baca Juga: Vladimir Putin Tanggapi Keputusan UEFA Asingkan Rusia, Berbau Politik?
Source | : | theathletic.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR