BolaStylo.com - Pemain BB Erzurumspor, Aykut Demir menolak mengenakan kaus solidaritas bertuliskan 'No War' di laga melawan Ankaragucu dalam lanjutan Liga Turki.
Pembuka laga Erzurumspor melawan Angkaragucu, para pemain kedua klub mengenakan kaus solidaritas bertulis 'Savasa Hayir No War' ditujukan penolakan invasi Rusia ke Ukraina.
Namun ada satu pemain yang tidak mengenakan kaus tersebut, sebagai bentuk protes terhadap dunia yang hanya melihat insiden di Eropa.
Dilansir BolaStylo.com dari Sportbible, sosok tersebut adalah pemain asal Turki keturunan Belanda yang merupakan bek Erzurumsport, Aykut Demir.
Dalam laporan yang sama, Demir mengkritisi FIFA yang hanya melihat konflik di Eropa semenetara hal yang sama sudah terjadi di Timur Tengah selama bertahun-tahun.
Baca Juga: Franck Ribery Kecelakaan Mobil, Begini Kondisinya Sekarang
"Ribuan orang meninggal setiap hari di Timur Tengah. Saya juga merasa sedih. Saya merasakan kesedihan dari orang-orang yang tak bersalah tersebut," ucap Demir.
"Mereka yang mengabaikan penganiayaan di sana (Timur Tengah) kini melakukan hal seperti aksi solidaritas ini ketika terjadi di Eropa.
View this post on Instagram
"Saya tidak ingin mengenakan kaus tersebut karena kaus itu tidak ditujukan pada negara-negara Timur Tengah." imbuhnya.
Source | : | Sportbible.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR