BolaStylo.com - Pemain persija Jakarta, Alfriyanto Nico angkat bicara soal latihan ala Shin Tae-yong di TC Timnas U-19 Indonesia.
Alfriyanto Nico menjadi satu dari puluhan pemain yang berhasil dipanggil ke dalam pemusatan latihan (TC) Timnas U-19 Indonesia di Jakarta.
TC Timnas U-19 Indonesia itu sendiri sudah dimulai sejak 2 Maret 2022 lalu.
Dalam TC yang berlangsung di Stadion, Madya tersebut, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tampak memberikan menu latihan fisik.
Hal itu dilakukan Shin untuk memantau dan menguatkan kemampuan fisik para pemain.
Merasakan sendiri pelatihan fisik ala Shin Tae-yong, Alfriyanto Nico mengakui pun angkat bicara.
Menurutnya, porsi latihan yang diberikan Shin di Timnas U-19 Indonesia memang lebih berat daripada di klub.
Baca Juga: Soal Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong: Banyak Sekali yang Harus Diperbaiki!
Namun, hal itu wajar mengingat Shin tengah mempersiapkan Timnas U-19 Indonesia untuk Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
Source | : | SuperBall.id |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR