BolaStylo.com - Tim bulu tangkis Malaysia sudah memastikan mengirimkan satu wakilnya ke babak semifinal German Open 2022 .
Ajang BWF Super 300, German Open 2022 sudah akan memasuki babak perempat final pada Jumat (11/3/2022).
Meski babak perempat final baru akan dimulai, namun Malaysia sudah memastikan satu wakilnya sukses menembus babak semifinal.
Pasalnya, dua wakil Malaysia di sektor ganda putra yakni Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin akan bertemu di babak perempat final hari ini.
Baca Juga: Takluk di Tangan Borneo FC, Pelatih Persija: Ini Tanggung Jawab Saya!
Pertemuan mereka membuat Malaysia memastikan satu tempat di babak semifinal German Open 2022.
Diketahui, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi merupakan ganda Malaysia dengan status pasangan non-pelatnas.
Sedangkan, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin merupakan pasangan ganda putra yang bernaung di bawah pelatnas Malaysia.
Selain kedua pasangan ini, tiga wakil Malaysia lainnya juga akan bertanding menghadapi wakil negara lain untuk mendapatkan tiket ke semifinal German Open 2022.
Baca Juga: Hasil German Open 2022 - Ratu Bulu Tangkis Taiwan Keok, Malaysia Perkasa!
Dimulai dari pasangan ganda campuran, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing yang akan bertemu wakil unggulan asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Kemudian di sektor tunggal putra, Lee Zii Jia akan berhadapan dengan wakil China, Zhao Jun Peng.
Terakhir, pasangan ganda putri Malaysia, Vivian Hoo/Lim Chiew Sien akan bertanding melawan wakil China, Chen Qing Chen/jia Yi Fan.
Sementara Malaysia sudah memastikan satu tiket ke semifinal, negara tetangganya Indonesia masih harus berjuang keras mendapatkannya lewat dua wakil mereka yang tersisa di sektor ganda campuran.
Baca Juga: Bos Besar PSG Ngamuk, Karim Benzema Sesumbar Mental Real Madrid Lebih Kuat!
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan berhadapan dengan wakil Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith.
Sementara, pasangan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso akan bertanding melawan wakil Skotlandia, Adam Hall/Julie Macpherson.
View this post on Instagram
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR