Menurut Lee Chong Wei, Lee Zii Jia masih memiliki perjalanan jauh dan kegagalannya di All England Open 2022 adalah sebuah pelajaran.
"Perjalanan dia masih jauh, walau kalah kali ini tapi dia bisa belajar dari kesalahan."
"Orang bilang dia adalah juara bertahan, tetapi sebenarnya banyak pemain yang jadi juara bertahan pun kalah," tutur Lee Chong Wei.
Baca Juga: Swiss Open 2022 - Baru Hari Pertama, 2 Wakil Indonesia Ketiban Sial
Lee juga menyemangati Lee Zii Jia agar tidak berputus asa karena tim bulu tangkis Malaysia punya banyak agenda tahun ini.
"Itu bukan sesuatu yang mudah sebenarnya, apa yang paling penting adalah dia tidak boleh putus asa. "
"Ada banyak lagi kejuaraan besar tahun ini termasuk Piala Thomas, Commonwealth Games dan Asian Games," ucap Lee Chong Wei.
Meski tak tahu menahu soal rencana Lee Zii Jia, Lee Chong Wei tampak yakin dan percaya dengan langkah juniornya tersebut.
"Ini adalah awal dari turnamen individu untuknya tahun ini. Saya percaya dia tahu apa yang diinginkan dirinya karena dia adalah pemain yang masuk 10 terbaik dunia."
Source | : | Bharian.com.my |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR