BolaStylo.com - Ganda putra Malaysia, Aaron Chia tampak yakin skuadnya akan melewati fase grup dengan mulus setelah dipastikan tak bertemu dengan Indonesia.
Tim bulu tangkis Malaysia akhirnya bisa bernafas lega setelah melihat hasil undian Thomas Cup 2022.
Seperti yang mereka harapkan, tim bulu tangkis Malaysia tidak akan satu grup dengan juara bertahan edisi lalu, Indonesia.
Berdasarkan hasil undian Thomas CUp 2022, Malaysia masuk ke grup D bersama Jepang, Inggris dan Selandia Baru.
Sementara itu, Indonesia ada di grup A bersama Korea Selatan, Thailand dan Singapura.
Hasil undian itu membuat ganda putra Malaysia, Aaron Chia yakin langkah timnya di fase grup edisi kali ini akan berjalan mulus.
Rival Marcus/Kevin itu yakin jika Malaysia pasti akan lolos ke babak delapan besar Thomas Cup 2022.
"Hasil undian Piala Thomas kali ini, saya dan tim merasa tidak sulit bagi kami untuk bisa melewati babak penyisihan grup untuk lolos ke babak delapan besar," ucapnya.
Baca Juga: Netizen Temukan Kejanggalan di Hasil Drawing Uber Cup 2022 :Lah Kok..
Meski begitu, Aaron sadar jika timnya tak boleh terlalu percaya diri, mengingat ada Jepang dan Inggris yang tak bisa diremehkan.
"Namun kami tidak ingin terlalu percaya diri karena lawan kami seperti Jepang dan Inggris bisa dikatakan kuat."
"Jadi saya berharap tim bisa fokus dan mencoba yang terbaik untuk edisi kali ini," kata Aaron, dikutip dari Sinarharian.com.my.
Berdasarkan perhitungan di atas kertas, Jepang memang akan menjadi lawan paling kuat bagi Malaysia di fase grup.
Mengingat, kekuatan Jepang cukup merata baik di sektor tunggal putra maupun ganda putra mereka.
Jepang memiliki Kento Momota, Kenta Nishimoto, Kanta Tsuneyama dan beberapa pemain lain di sektor tunggal putra.
Sementara di sektor ganda putra Jepang memiliki Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang merupakan top 5 dunia, serta Akira Koga/Taichi Saito yang juga berbahaya.
Di sisi lain, Inggris memiliki beberapa pebulu tangkis seperti Toby Penty, Marcus Ellis/Chris Langridge dan Ben Lane/Sean Vendy yang kemungkinan bisa mempersulit Malaysia.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | SinarHarian.com.my |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR