BolaStylo.com - Raja bulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia secara tak langsung memudahkan jalan tunggal putra Indonesia untuk meraih gelar juara di Korea Open 2022.
Menjelang dimulainya Korea Open 2022 pada malam hari nanti (5/4/2022), Lee Zii Jia membongkar alasannya memutuskan mundur dari turnamen.
Lee Zii Jia menarik diri dari Korea Open 2022 demi mematangkan persiapannya untuk Piala Thomas 2022.
Selain itu, ia juga ingin memfokuskan diri untuk mengikuti Kejuaraan Asia sebelum Piala Thomas dimulai.
"Saya memutuskan untuk melewatkan Korea Open karena jadwal beberapa pekan terakhir sangat padat buat saya." kata Lee dilansir BolaStylo dari The Star.
"Saya ingin berada dalam kondisi segar dan lebih baik untuk Thomas Cup." tegasnya.
"Sebelum Thomas Cup, saya juga akan tampil pada Kejuaraan Asia untuk menyempurnakan persiapan saya." jelasnya.
Mengingat Lee merupakan unggulan kedua di Korea Open, keputusan tersebut membuat peluang tunggal putra Indonesia meraih gelar juara menjadi lebih mudah.
Sebab, kini dua tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie menjadi unggulan teratas di turnamen BWF Super 500 itu.
Source | : | Kompas.com,Thestar.com.my,bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR